Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

PSM Makassar

Duet Antar Lini PSM Makassar vs PSS Sleman

PSM Makassar dan PSS Sleman saling mengincar kemenangan ketika bertemu di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, malam ini

Penulis: Kaswadi Anwar | Editor: Suryana Anas
Instagram @aaronevans_ /instagram @hasim15kipuw
Pemain PSS Sleman, Aaron Evan dan Pemain PSM, Hasim Kipum 

Evans tak asing dengan PSM. Ia pernah memperkuat PSM dan menjadi pahlawan Laskar Pinisi merebut Piala Indonesia 2018-2019.

Dia mencetak gol di menit ke-3, sebelum akhirnya Zulham Zamrun mencetak gol kemenangan PSM menit 50. Hasil ini membuat PSM mengangkat trofi Piala Indonesia dengan aggregat 2-1.

Evans telah bermain 10 kali di Liga 1. Satu pertandingan harus dilewatkan akibat hukum akumulasi kartu kuning.

Pemain asal Australia telah mencatatkan 13 kali tekel, 25 kali memotong bola dan 23 kali melakukan sapuan.

Lini Tengah

Pemain asal Belanda, Willem Jan Pluim tak tergantikan di lapangan tengah klub kebanggaan masyarakat Sulsel ini.

Pemain 32 tahun sangat vital perannya bagi PSM. Pluim menjadi kreator serangan. 

Tak hanya itu, kemampuannya dalam menggocek bola sangat luar biasa. Mampu menyelesaikan peluang menjadi gol.

Terbukti, 11 pertandingan, Pluim telah mencatatkan dua gol dan tiga assist.

Sebanyak 17 tendangan telah dilepaskan oleh Pluim, 9 tendangan tepat sasaran. 

Jumlah umpannya mencapai 459 kali, sebanyak 314 umpan terhitung sukses.

Pluim adu kreasi serangan dengan Juninho. Pemain asal Brazil ini telah mencetak dua gol dan satu assit dari delapan pertandingan.

Jumlah tendangan ke gawang sebanyak 15 kali, 7 diantaranya tepat sasaran. Umpan yang dilepaskan 146 kali, 111 kali umpan sukses.

Pemain nomor punggung 20 ini menjadi pengatur tempo serangan klub kebanggaan masyarakat Sleman.

Serangan PSS Sleman selalu diawali dari kaki Juninho.

Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved