Tribun Makassar
Kalla Vaksinasi 1.260 Dhuafa dan Disabilitas di Borong Raya
Peserta diberikan vaksin jenis Sinovac untuk yang membutuhkan dosis pertama, maupun kedua.
Penulis: Sukmawati Ibrahim | Editor: Saldy Irawan
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR-Kalla sukses menggelar kegiatan vaksinasi massal khusus bagi masyarakat dhuafa dan disabilitas, Jumat (17/9/2021).
Vaksin ini digelar di Masjid Babussalam, Borong Raya, Makassar, Sulawesi Selatan.
Sebanyak 1.260 mengikuti kegiatan ini.
Peserta diberikan vaksin jenis Sinovac untuk yang membutuhkan dosis pertama, maupun kedua.
Kegiatan kali ini bekerja sama dengan Makassar Recover, Bank Muamalat, Project Dakwah, Teh Botol, dan Masjid Babussalam.
Ketua Satgas Covid-19 Kalla Group, Subhan Djaya Mappaturung mengungkapkan, kegiatan ini bentuk kepedulian Kalla Group sebagai sebuah perusahaan.
“Kali ini kami buatkan khusus untuk kaum Dhuafa dan Disabilitas sebagai bentuk perhatian khusus," katanya, Jumat (17/9/2021).
Ia mengungkapkan, alasan menyasar Dhuafa dan Disabilitas karena vaksinasi sudah di atas 50 persen.
"Diubah strategi mendekati masyarakat ke kelompok masyarakat khusus. Ke depannya warga-warga pulau akan kami layani juga untuk dapat akses ke vaksinasi juga,” ungkapnya.
Terima Penghargaan dari PMI Kota Makassar
Kalla juga sukses menerima piagam penghargaan dari PMI Kota Makassar.
Penghargaan diperoleh atas kepedulian Kalla dalam mendukung ketersediaan darah di Unit Transfusi Darah Palang Merah Indonesia Kota Makassar.
"Terima kasih kepada PMI Makassar atas penghargaan yang diberikan. Capaian ini tidak terlepas dari kerjasama dan komitmen yang baik antara Kalla Group dan PMI Makassar agar kita segera terlepas dari mata rantai Covid-19," tuturnya. (*)
Laporan Wartawan Tribun Timur @umhaconcit
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/vaksin-kalla-di-borong.jpg)