Tribun Bisnis
Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi Raih 2 Penghargaan CSR
Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi berhasil meraih dua penghargaan pada ajang Nusantara CSR Awards.
Penulis: Sukmawati Ibrahim | Editor: Hasriyani Latif
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi berhasil meraih dua penghargaan pada ajang Nusantara CSR Awards.
Ajang diselenggarakan La Tofi School of CSR pada Rabu (15/9/2021) malam
Raihan diperoleh untuk program CSR Aplikasi Probiotik Mendukung Ketahanan Pangan milik Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU) Hasanuddin di Maros.
DPPU Hasanuddin memenangkan penghargaan kategori Integrasi Program untuk Dampak Luas.
Sementara program CSR Sekolah Anak Percaya Diri milik Integrated Terminal Makassar meraih penghargaan pada kategori Peningkatan Mutu Pendidikan.
Chairman dari La Tofi School of CSR, La Tofi, mengatakan, perusahaan yang mendapatkan penghargaan ini layak dan kredibel.
Adapun juri dari award ini meliputi praktisi, akademisi, jurnalis dan perwakilan dari pemerintahan.
“Kedua program tersebut layak mendapatkan penghargaan di kategori masing-masing," katanya.
Ia menambahkan, kedua program telah melakukan pendekatan kreatif di luar kewajaran.
"Program tersebut mampu membangun masyarakat sebagai wujud kepedulian sosial,” ujar La Tofi.
Area Manager Comm, Rel & CSR MOR VII Laode Syarifuddin Mursali, Kamis (16/9/2021) mengatakan penghargaan ini memacu kinerja Pertamina Regional Sulawesi.
Di samping itu, dapat meningkatkan inovasi sosial kemasyarakatan.
“Kami terus melakukan inovasi dan menggali permasalah sosial yang ada melalui sosial mapping dan desain program yang matang," katanya.
Pihaknya berkomitmen meringankan masalah sosial yang ada.
Ia menambahkan, kolaborasi menjadi kunci dari suksesnya program CSR Pertamina Regional Sulawesi.(*)
Laporan Wartawan Tribun Timur @umhaconcit
