Tribun Griya
Ketahui 6 Kesalahan Membeli Rumah Pertama
banyak faktor yang mesti dipertimbangkan dalam membeli rumah agar tak jadi penyesalan nantinya.
Penulis: Sukmawati Ibrahim | Editor: Hasriyani Latif
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Makassar Operation Division Head FKS Land, Lukas Budi Setiawan mengatakan, ada enam kesalahan membeli rumah pertama.
Hal tersebut ia kupas tuntas melalui ngobrol virtual Tribun Griya, Senin (13/9/2021).
Program ini disiarkan di Youtube Tribun Timur dan Facebook Tribun Timur Berita Online Makassar.
Menurutnya, kesalahan pertama ialah hanya mempertimbangkan satu atau dua faktor saja.
"Padahal, banyak faktor yang mesti dipertimbangkan agar tak jadi penyesalan nantinya," katanya.
Faktor yang dimaksud ialah Lokasi, Fisik Rumah, Developer, Harga dan Cara Bayar, Waktu Serah Terima, Lingkungan serta Legalitas.
Kesalahan kedua ialah beli tidak sesuai kemampuan.
"Jadi sebenarnya ada rumusnya biar tidak salah yang dikenal dengan rumus 345," ujarnya.
Dimana, cicilan bulanan hunian tidak melebihi 30 persen penghasilan bulanan.
Properti yang dibeli tidak melebihi 4x penghasilan tahunan.
Serta Dana yang dimiliki 50 persen siap dialokasikan untuk membeli hunian atau sebagai uang muka.
Kesalahan berikutnya yakni tidak mempertimbangkan biaya lain-lain.
"Perlu diketahui, beli rumah tidak hanya membayar uang muka saja. Tetapi ada biaya-biaya di luar uang muka seperti PPN, AJB, BBN, BPHTB dan Biaya Akad Kredit," jelasnya.
Poin berikutnya, tidak mengamati lingkungan sekitar.
"Seharusnya kita mencari tahu apakah lokasinya rawan banjir, bagaimana aksesnya, keamanan hunian serta fasum dan fasosnya apa saja," sebutnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/makassar-operation-division-head-fks-land-lukas-budi-setiawan-jadi-narasumber.jpg)