PSM Makassar
Daftar Transfer Sementara PSM Liga 1 2021-2022, Hanya Datangkan Tiga Pemain dan 8 Hengkang
PSM Makassar termasuk tim cukup pasif pada bursa transfer Liga 1 2021-2022.
Penulis: Kaswadi Anwar | Editor: Sudirman
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - PSM Makassar termasuk tim cukup pasif pada bursa transfer Liga 1 2021-2022.
Manajemen PSM Makassar baru mendatangkan tiga pemain, dua pemain penyerang sayap dan satu striker.
Dua penyerang sayap yakni, Ilham Udin Armaiyn dan Friska Womsiwor. Sedangkan striker yang didatangkan, yaitu Anco Jansen.
Rumor terbaru, PSM akan kembali kedatangan bek tengah Serif Hasic.
Pemain 33 tahun pernah membela klub kebanggaan masyarakat Makassar pada tahun 2020.
Dia memainkan lima pertandingan disemua ajang kompetisi sebelum liga dihentikan akibat pandemi Covid-19.
Serif Hasic kemudian memutuskan kembali ke negara asalnya.
Saat ini sebagian besar skuad Laskar Pinisi dihuni oleh pemain yang bermain di Piala Menpora 2021.
Pemain yang tampil baik dan konsisten, dipertahankan untuk memperkuat PSM.
Ada Erwin Gutawa, Abdul Rachman, Sutanto Tan, Yakob Sayuri dan Yance Sayuri.
Sementara beberapa pemain memutuskan tinggalkan Kota Makassar dan mencari klub baru.
Ada Ahmad Hari, Fachri Caesar, Zulham Zamrum dan Patrick Wanggai.
Untuk menambah komposisi pemain arungin Liga 1 2021-2022 beberapa pemain dari akademi PSM dipanggil bergabung bersama skuad inti PSM.
Setidaknya ada enam pemain muda dipanggil memperkuat tim senior PSM.
Ada nama Renaldi dan M Farhan yang telah masuk dalam skuad PSM pada Piala Menpora.
Kemudian ada nama baru, seperti M Rafli Asrul, Edgar Amping, M Rian Firmansyah dan M Fitrah Ramadhan.
PSM juga mencoba memanggil sejumlah pemain untuk trial untuk memenuhi komposisi tim. Namun, tak ada bertahan lama.
Silih berganti pemain datang menunjukkan kemampuannya, akan tetapi belum ada yang mampu memikat hati pelatih dan manajemen PSM.
Pada Kamis 17 Juni 2021, PSM kedatangan tiga pemain trial.
Ada Sumantri Dimas berposisi sebagai bek kanan. Muhammad Gugum Gumilar berposisi striker, serta Dolly Gultom berposisi bek kanan dan gelandang.
Dari tiga nama tersebut, hanya Dolly Gultom yang mampu bertahan lama di PSM.
Sumantri Dimas dan Muhammad Gumilar hanya sehari saja mengikuti trial. Setelah itu meninggalkan PSM.
Sementara Dolly Gultom, hampir 14 hari berada di Kota Makassar sebelum pergi pada Sabtu (3/7/2021).
Dia sempat memperkuat PSM dalam laga uji coba melawan tim sepak bola PON Sulsel pada Jumat (25/6/2021).
Wajah alumni SAD Uruguay ini sudah tak terlihat ketika PSM Makassar menjamu OTP 37 Mamuju dalam laga uji coba lanjutan.
Kemudian ada mantan striker Kalteng Putra, Melcior Leideker Majefat bergabung dengan Pasukan Ramang dalam latihan pada Kamis (1/7/2021).
Pemain asal Papua tersebut sempat mencicipi laga uji coba melawan OTP 37 Mamuju.
Bahkan, pemain 27 tahun ini mencetak satu gol pada laga tersebut.
Meski begitu, PSM tak juga mempermanenkan status Melcior.
Melcior sudah tidak terlihat pada sesi latihan PSM Makassar di Lapangan Bosowa Sport Center (BSC), Jalan Teuku Umar, Kota Makassar, Jumat (9/7/2021) pagi.
Total saat ini sudah delapan pemain tinggalkan PSM sebelum Liga 1 2021 bergulir.
Empat pergi setelah Piala Menpora 2021 dan empat pemain trial yang diharapkan mampun mengisi posisi kosong tidak ada yang bisa bertahan lama.
Pelatih PSM Makassar, Milomir Seslija mengaku telah mengusulkan nama untuk direkrut kepada manajemen PSM.
Namun, karena situasi pandemi Covid-19 sangat sulit untuk mendatangkan pemain.
"Ada nama diberikan kepada manajemen untuk direkrut," ungkapnya
"Kita rancang sedikit demi sedikit. Di masa pandemi kerja kita diperlambat. Kita tahu apa yang dibutuhkan. Apapun yang terjadi bergantung dengan situasi yang ada sekarang," katanya.
Pelatih asal Bosnia Herzegovina ini menegaskan tak ingin asal-asalan dalam merekrut pemain. Harus sesuai kebutuhan tim.
"Jadi kita pilih sesuai dengan sistem yang kita butuhkan. Bukan asal comot saja pemain dari klub lain," tegasnya.