Tribun Lipsus
Pesta Dansa Sita Tyasutami Jadi Awal Pandemi Covid-19 Indonesia Kini Sebabkan 70.192 Orang Meninggal
Presiden Joko Widodo pertama kali mengumumkan pasien pertama Covid-19 yang menghentak Indonesia 2 Maret 2020 lalu.
Setiap warga Sulsel yang terpapar Covid-19 diisolasi di hotel.
Baca juga: Arab Saudi Tak Akui Vaksin Sinovac dan Sinopharm, Indonesia Cari Vaksin Johnson & Johnson
*6 Januari 2021
Presiden Joko Widodo memastikan Indonesia telah memesan 329,5 juta dosis vaksin Covid-19 dari sejumlah perusahaan internasional.
Pemerintah mendatangkan 122,5 juta vaksin Sinovac dari perusahaan asal China.
Indonesia juga akan mendatangkan 50 juta dosis vaksin Novavax dari Kanada, 50 juta dosis vaksin Covax dari Gavi, 50 juta dosis vaksin AstraZaneca dari Inggris, dan 50 juta dosis vaksin Pfizer dari Amerika Serikat.
*13 Januari 2021
Presiden Joko Widodo secara resmi telah disuntik vaksin Covid-19 hari ini, Rabu (13/1/2021) pada pukul 10.00 WIB di Istana Presiden, Jakarta.
Selain Presiden Jokowi, sejumlah penjabat, tokoh, artis, dan influencer juga ikut diberikan suntik vaksin Covid-19 CoronaVac dari Sinovac Biotech Ltd bekerjasama Bio Farma hari ini.
Baca juga: 16 Juli, Pasien Covid-19 di Sulsel Bertambah 739, 12 Meninggal
*16 Juni 2021
Kasus positif virus corona (Covid-19) bertambah 9.944, Rabu (16/6). Dengan demikian, total kasus positif Covid-19 di Indonesia menjadi 1.937.652 sejak pertama kali diumumkan pada awal Maret 2020 lalu oleh Presiden Joko Widodo.
Berdasarkan data Satgas Penanganan Covid-19, dari total kasus positif tersebut, sebanyak 1.763.870 di antaranya telah sembuh.
Pasien yang sembuh bertambah 6.229 dari hari sebelumnya.
*3 Juli 2021
Pemerintah memutuskan untuk memberlakukan kebijakan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat mulai tanggal 3 Juli hingga 20 Juli 2021 khusus untuk wilayah di Pulau Jawa dan Bali.
Baca juga: Vaksin dari Luar Negeri Berdatangan, Jokowi Perintahkan Stok Vaksin Dihabiskan
*26 Juni 2021
Kasus Covid-19 di Indonesia masih terus melonjak sampai saat ini. Per Sabtu (26/6/2021) ini, kasus baru harian Covid-19 bertambah sebanyak 21.095 kasus.
Angka ini menjadi rekor penambahan kasus baru terbanyak sepanjang COVID-19 melanda Indonesia.
*15 Juli 2021
Berdasarkan data Worldometer hingga Kamis (15/7/2021), Indonesia menempati posisi ke-15 dunia sebagai negara dengan kasus Covid-19 terbanyak, setelah Meksiko.
Tercatat, 2.670.046 kasus infeksi Covid-19 dilaporkan, sedikit di atas Meksiko dengan 2.604.711 kasus.
Selama dua hari berturut-turut, Indonesia juga menjadi negara dengan kasus harian Covid-19 tertinggi dunia, menyalip Brazil dan India.
Pada Senin (12/7/2021), Indonesia melaporkan 40.427 kasus Covid-19 dengan 891 kematian.(*)
Baca juga: Ciputra Group Optimis Ekonomi Indonesia Bakal Membaik karena Program Vaksinasi