Pilgub Sulsel 2024
Ketua Gerindra Andi Iwan Aras Kunjungi Bulukumba, Taufan Pawe Garap Luwu
Ketua partai politik level provinsi Sulawesi Selatan kembali melakukan roadshow ke daerah.
Penulis: Ari Maryadi | Editor: Suryana Anas
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR -- Ketua partai politik level provinsi Sulawesi Selatan kembali melakukan roadshow ke daerah.
Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel Taufan Pawe mengunjungi Kabupaten Luwu, Minggu (11/7/2021) kemarin. Taufan menggelar konsolidasi politik di kantor Golkar Luwu.
Ia meminta seluruh kader Golkar Luwu mulai kampanyekan nama Airlangga Hartarto calon Presiden 2024.
Di hari yang sama Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerindra Sulsel Andi Iwan Darmawan Aras mengunjungi Kabupaten Bulukumba.
Anggota DPR RI itu bertandang menemui Bupati Bulukumba Andi Muchtar Ali Yusuf di Rumah Jabatan Bupati Bulukumba, Minggu (11/7/2021) semalam. Andi Muchtar merupakan kepala daerah kader Partai Gerindra.
Andi Iwan Aras ngobrol santai dengan Andi Muchtar selama dua jam, sejak pukul 21:00 Wita hingga pukul 23:00 Wita malam.
Iwan Aras datang didampingi Wakil Ketua DPRD Bulukumba Fraksi Ketua Gerindra Patudangi, Ketua DPC Gerindra Kabupaten Bulukumba Syahruni Haris, serta anggota DPRD Bulukumba Fraksi Partai Gerindra.
Andi Iwan Aras datang ke Bulukumba dalam rangka koordinasi dan silaturahmi pengurus DPC Gerindra Bulukumba dan anggota DPRD Bulukumba Fraksi Gerindra.
Sekaligus meluangkan waktu bersilaturahmi dengan Bupati Bulukumba Andi Muchtar Ali Yusuf di Rumah jabatan
Kabupaten Bulukumba adalah daerah pemilihan Andi Iwan Aras di DPR RI.
Sebagai ketua partai politik level provinsi, nama Andi Iwan Aras disebut-sebut punya kans maju calon Gubernur Sulsel 2024 mendatang. Apalagi Pilgub Sulsel berpeluang tanpa kehadiran petahana Nurdin Abdullah.
Gerindra mengontrol 11 kursi parlemen DPRD Sulsel, hanya kalah dari Partai Nasdem 12 kursi, dan Partai Golkar 13 kursi.
Sementara itu Ketua Golkar Sulsel Taufan Pawe juga menggelar konsolidasi kader di Kantor Golkar Luwu, Minggu, 11 Juli 2021 kemarin.
Taufan Pawe turun bergerak menyampanyekan nama Airlangga Hartarto calon Presiden 2024.
Taufan Pawe mengumpulkan dan menyapa para kader di Kantor DPD II Golkar Luwu, Minggu (11/7/2021) kemarin.
Taufan Pawe mengatakan, kunjungan ke Golkar Luwu merupakan bagian program menyapa pengurus.
Program ini bergerak secara diam-diam ke daerah. Tanpa agenda khusus.
Begitupun pengurus Golkar Sulsel yang diikutkan terbatas. Hal ini dilakukan untuk tetap menegakkan protokol kesehatan Covid-19.
"Perjalanan saya ini dirahasiakan. Berikutnya kita tidak tahu kemana lagi," kata Taufan Pawe dalam rilis yang diterima Tribun Timur, Senin (12/7/2021).
Taufan Pawe mengatakan, yang terpenting sasaran agenda tercapai supaya ada bahan evaluasi apakah fungsi-fungsi kepartaian, kedewanan berjalan atau tidak.
Baik tingkat kabupaten, kecamatan, kelurahan desan dan lainnya.
Ketua MKGR Sulsel ini juga memerintahkan, seluruh lapisan kader kini menyosialisasikan Ketua Umum DPP Golkar Airlangga Hartarto sebagai calon presiden pada pemilu 2024 mendatang.
Taufan Pawe memerintahkan para kader mulai bergerak mengampanyekan nama Airlangga Hartarto calon presiden 2024.
"Saya perintahkan, mulai dari sekarang, kader pada seluruh tingkatan, bergerak untuk mensosialisasikan simbol kemuliaan partai kita Bapak Airlangga sebagai calon presiden 2024 dan berjuang mengantarnya menjadi presiden," ujar Taufan Pawe.
Pada konsolidasi kali ini, Taufan Pawe hanya didampingi Ketua KPPG Sulsel dr Salwa Mochtar.
Ketua AMPG Sulsel Rahman Pina, Wakil Ketua Asmara Cawidu, dan Wakil Sekretaris Yusuf dan Zulham Arief.
Laporan Kontributor TribunMakassar.com @bungari95