Update Corona Luwu Utara
Positif Covid-19 Bertambah 9 Orang di Luwu Utara
Kasus konfirmasi positif Covid-19 aktif di Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan, terus bertambah.
Penulis: Chalik Mawardi | Editor: Sudirman
TRIBUNLUTRA.COM, MASAMBA - Kasus konfirmasi positif Covid-19 aktif di Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan, terus bertambah.
Total kasus positif sebanyak 19 orang per hari Selasa (29/6/2021).
Itu setelah terjadi penambahan 9 kasus pada hari ini.
"Hari ini kembali ada penambahan kasus yang cukup signifikan, yakni 9 kasus," ujar Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Luwu Utara, I Komang Krisna kepada tribun-timur.com via pesan WhatsApp, Selasa sore.
Penambahan 9 kasus terjadi di 4 kecamatan.
3 kasus di Sukamaju, 3 Malangke Barat, 2 Sukamaju Selatan, dan 1 di Sabbang.
"Ada yang isolasi mandiri ada juga yang dirawat di RS," tuturnya.
Sampai saat ini, kasus positif Luwu Utara mencapai 1.384.
Sembuh 1.317, meninggal 48, dan isolasi 19 orang.
Berikut distribusi konfirmasi aktif Covid-19 Luwu Utara:
Kecamatan Masamba
Kelurahan Baliase: 2
Kelurahan Bone: 3
Kecamatan Malangke Barat
Desa Pao: 5
Kecamatan Baebunta
Desa Baebunta: 1
Desa Radda: 1
Kecamatan Sabbang
Kelurahan Marobo: 1
Desa Malimbu: 1
Kecamatan Sukamaju
Desa Katulungan: 2
Desa Kaluku: 1
Kecamatan Sukamaju Selatan
Desa Subur: 1
Desa Sukamukti: 1
Total: 19.