Waspada! Virus Corona Berpotensi Mengganas Lagi
Seperti di Luwu Timur, sehari bertambah sebanyak 21 pasien positif Covid-19, kemudian Enrekang kini menjadi 15 pasien dan sedang menjalani perawatan.
“Jadi yang jelasnya kita sudah penetapan bahwa ini di Sulsel sudah zona hijau menurut kementerian kesehatan. Tapi paling tidak kita tidak bilang itu sebuah kelonggaran,” katanya.
“Kita tetap memperketat dengan PPKM (pembatasan pergerakan kegiatan masyarakat), Mikro dan memperketat protokol kessehatan,” Sudirman menambahkan.
Namun, pengetatan harus sejalan pergerakan perekonomian di Sulsel dan tetap bagaimana ekonomi inline dengan bagaimana prokes ketat.
“Jadi harus berbarengan karena ketika kita perhatikan satu saja, maka yang lain bisa bermasalah. Dua-duanya masalah hajat hidup orang banyak,” jelasnya.
RSUD Syekh Yusuf Gowa Tiadakan Jam Besuk
Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Syekh Yusuf Gowa meniadakan lagi jam besuk bagi pasien.
Hal itu dilakukan sebagai upaya peningkatan kewaspadaan terhadap penyebaran Covid-19 yang masih melanda Gowa.
Plt Direktur RSUD Syekh Yusuf Hasanuddin, mengatakan peniadaan jam besuk merupakan imbauan Dirjen Pelayanan Kesehatan kepada seluruh rumah sakit agar disipilin protokol kesehatan.
Satu di antaranya, peniadaan jam besuk.
Meskipun jam besuk ditiadakan, pihak RSUD Syekh Yusuf memberikan izin kepada penjaga pasien.
Namun hanya satu orang. Bagi penjaga pasien diberikan id card sebagai tanda.
“Jadi hanya satu orang bisa menjaga pasien, sebelum itu kita lakukan rapid antigen kepada pasien sebelum rawat inap,” katanya.
Ia berharap dengan penerapan prokes di rumah sakit ini dilakukan yakni peniadaan jam besuk mampu memutus penularan Covid-19 di Gowa.
Pemberlakuan peniadaan jam besuk dimulai kemarin hingga batas waktu yang belum ditentukan.
Sebab, angka kasus Covid-19 di beberapa daerah terbilang naik. Apalagi Gowa merupakan daerah yang berbatasan langsung dengan Makassar.