Tribun Luwu Timur
Kronologi Lakalantas di Poros Wasuponda-Sorowako Togo Luwu Timur, Kasatlantas: Itu Laka Tunggal
Terjadi kecelakaan tunggal di Jalan Poros Wasuponda-Soroako, Rabu (16/6/2021) pagi.
Penulis: Ivan Ismar | Editor: Suryana Anas
TRIBUNLUTIM.COM, MALILI - Terjadi kecelakaan tunggal di Jalan Poros Wasuponda-Soroako, Rabu (16/6/2021) pagi.
Tepatnya di Desa Togo, Kecamatan Wasuponda, Luwu Timur, Sulawesi Selatan (Sulsel) sekitar pukul 06.30 Wita.
Mobil Nissan Grand Livina l DP 1260 GK yang dikemudikan Anil Wahyu yang mengalami kecelakaan.
Kasatlantas Polres Luwu Timur, Iptu Desy Ayu Dwi Putri mengatakan hasil olah TKP, kendaraan dikemudikan Anil Wahyu dari arah Soroako ke Malili.
Kecepatan mobil dalam kondisi sedang dan pada saat memasuki jalan menurun tiba-tiba oleng.
"Saat oleng, korban tidak dapat mengendalikan kendaraannya sehingga menabrak pembatas jalan,"
"Kemudian terseret sepanjang lima meter," kata Iptu Desy kepada TribunLutim.com via WhatsApp, Rabu siang.
Dalam insiden itu, mobil Nissan Grand Livina DP 1260 GK mengalami kerusakan seperti kaca depan pecah.
Kemudian penyok pada kap mesin sebelah kiri, penyok pada bumper depan, penyok pada body sebelah kiri.
Iptu Desy juga meluruskan informasi yang beredar di terkait mobil korban kecelakaan usai menabrak truk perusahaan.
"Untuk diluruskan bahwa kejadian tersebut adalah laka tunggal, bukan berkaitan dengan truk trailer," ujar Iptu Desy.
Jalur Togo juga dikenal daerah rawan terjadinya kecelakaan.
Kasatlantas berpesan kepada pengemudi untuk terus berhati hati dan fokus terhadap jalan.
"Harus diantisipasi kecepatan kendaraan apabila kondisi jalan licin setelah hujan," kata Iptu Desy Ayu Dwi Putri.
Sementara Kanit Laka Polres Luwu Timur, Ipda Almayuddin mengatakan korban pasca kecelakaan selamat.
"Jadi dipastikan tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut," katanya.