Putri Raditya Dika Ultah
Bukti Raditya Dika Tajir Melintir, Anak Ulang Tahun Hadiahnya Tidak Sembarangan, Bukan Mainan!
Inilah Bukti Raditya Dika Tajir Melintir, Anak Ulang Tahun Hadiahnya Tidak Sembarangan, Bukan Mainan!
TRIBUN-TIMUR.COM - Pencarian kata kunci Raditya Dika saham mendadak populer di media sosial.
Ternyata bermula dari ulang tahun kedua putri Raditya Dika, Alinea Ava Nasution.
Coba tebak apa kado dari komika itu untuk sang anak?
Bukan mainan apalagi rekreasi tapi saham. Ya, saham!
Siapa yang tak kenal dengan sosok Raditya Dika.
Raditya Dika dikenal sebagai seorang komika, youtuber, sutradara dan juga penulis kenamaan Tanah Air.
Raditya sudah lebih dulu mencatatkan namanya sebagai YouTuber dengan subscriber terbesar.
Soal buku, jangan ditanya lagi betapa sukses karya-karya tulis pria kelahiran 28 Desember 1984 itu. Demikian halnya dengan film dan juga sebagai komika.
Membagikan kebiasaanya yang buat dia sukses, Raditya menyebut tampil beda adalah kuncinya.
"Aku selalu mencari sesuatu yang orang belum lakuin sih," ujarnya dikutip dari YouTube Helmy Yahya Bicara, Rabu (24/11/2020) via Kompas.com.
"Jadi ketika aku membuat sesuatu aku nanya ke diri sendiri 'ini bedanya apa, apa bedanya dari yang lain?'" sambungnya.
Tidak hanya berbeda, tapi Raditya menggaris bawahi pentingnya hal yang dilakukan itu juga terlihat bagus.
Bagus dari kacamata seorang Raditya Dika berarti jika karya tersebut sudah bisa membuatnya puas dan membuatnya menjadi penggemar pertama dari karyanya.
Karena dengan menjadi penggemar pertama karyanya, setidaknya akan ada satu orang di luar sana yang memiliki pandangan sama seperti dia.
