Pacea meninggal
Kenang Sosok Alm Takdir Hasan Saleh, Danny Pomanto: Sosok Birokrat Tangguh
Walikota Makassar, Danny Pomanto melayat di duka Almarhum (Alm) Takdir Hasan Saleh, di Jl Dg Tata Perumahan Puri Mutiara blok F Makassar
Penulis: Andi Muhammad Ikhsan WR | Editor: Suryana Anas
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Walikota Makassar, Danny Pomanto melayat di duka Almarhum (Alm) Takdir Hasan Saleh, di Jl Dg Tata Perumahan Puri Mutiara blok F no.33, Selasa (16/3/2021).
Danny pomanto mengatakan, Alm Takdir adalah sosok birokrat yang tangguh, sebab ia meniti karirnya dari bawah.
"Jadi beliau adalah sosok birokrat yang tangguh, terakhir beliau bertugas di asisten III," ujar Danny.
"Dan saya atas nama seluruh pemerintah kota Makassar merasakan kehilangan dengan kepergian beliau," lanjutnya.
Menurutnya, banyak terbosan yang ditinggalkan oleh Takdir selama bekerja di pemerintah kota.
"Banyak hal-hal yang beliau tinggalkan menjadi bahagian dari pada perkembangan positif, di pemkot Makassar," tutup Danny.
Sementara itu, di tempat yang sama, Mantan Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Makassar, Imran Samad mengungkapkan, bahwa Almarhum (Alm) Takdir Hasan Saleh, merupakan seorang pekerja keras.
Apalagi menurut Imran, Alm. Takdir meniti karirnya dari bawah, hingga menjadi pejabat di beberapa SKPD.
"Jadi beliau ini betul-betul meniti karir dari bawah, almarhum ini, H. Takdir Hasan Saleh, dulu pernah menjadi penagih pajak, kemudian dia menjadi kadis pendapatan daerah, kadis perindag, kemudian Plt Damkar, terakhir adalah asisten III," ujar Imran.
Sahabat karib dari Alm. Takdir ini, mengatakan beliau juga dikenal sebagai organisatoris, serta memiliki jiwa sosial yang tinggi.
"Beliau membentuk Pacea Community, yang merangkul semua kalangan anak muda, makanya almarhum akrab disapa Pacea," jelasnya.
Lanjutnya, Takdir Hasan Saleh akan di makamkan setelah salat Ashar, di Pemakaman Umum Sudiang.
"Akan di Salatkan di Masjid HM Takdir Hasan Saleh. Jadi beliau ini beli tanah warga disitu, dan dibangunkan masjid. Setelah itu dibawa ke Pemakaman Umum, Kelurahan di Sudiang," tutupnya.
Laporan tribuntimur.com, M Ikhsan