Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Tribun Edukasi

Faktor Kepuasan Pelanggan

Ada berbagai cara yang bisa kita lakukan agar pelanggan bisa merasa puas dengan jasa yang ditawarkan.

Editor: Sudirman
Unit Toyota
Pelayanan di Kalla Toyota 

TRIBUN-TIMUR.COM - Salah satu paling penting setiap usaha atau perusahaan bisnis ialah kepuasan pelanggan.

Ada berbagai cara yang bisa kita lakukan agar pelanggan bisa merasa puas dengan jasa yang ditawarkan.

Lalu apa sebenarnya kepuasan pelanggan?

Dilansir dari buku Etika Pemasar dan Kepuasan Konsumen dalam Pemasaran Perbankan Syariah (2017) karya Inggang Perwangsa Nuralam, kepuasan pelanggan adalah sikap keseluruhan pelanggan terhadap suatu barang atau jasa setelah perolehan dan pemakaiannya.

Kepuasan pelanggan berkaitan erat dengan keinginan pelanggan untuk mencapai nilai pelanggan yang maksimum.

Nilai pelanggan merupakan persepsi pelanggan terhadap kualitas atau manfaat produk dan pengorbanan yang dilakukan lewat harga yang dibayarkan.

Lebih lanjut, kepuasan pelanggan dibagi menjadi dua macam, yaitu:

1. Kepuasan fungsional adalah kepuasan yang didapatkan dari fungsi suatu produk yang sedang dimanfaatkan.

2. Kepuasan psikologikal merupakan kepuasan yang didapatkan dari atribut yang bersifat tidak berwujud dari suatu produk.

Kepuasan pelanggan merupakan sebuah konsep yang penting dalam usaha bisnis.

Sebab kepuasan pelanggan berkontribusi langsung pada terciptanya loyalitas pelanggan, peningkatan reputasi perusahaan, pengurangan elastisitas harga, dan berkontribusi terhadap pengurangan biaya transaksi masa depan.

Selain itu, kepuasan pelanggan juga menjadi kunci utama keberhasilan suatu perusahaan bisnis.

Faktor kepuasan pelanggan

Dalam buku Manajemen Pemasaran Jasa (2001) karya Rambat Lupiyoadi, dijelaskan beberapa faktor yang memengaruhi terciptanya kepuasan pelanggan, yaitu:

Kualitas produk

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved