VIDEO: Viral Video Resepsi Pernikahan Diterjang Banjir akibat Hujan Deras
Viral video TikTok memperlihatkan sebuah acara pernikahan diterjang banjir akibat cuaca buruk.
Penulis: Nur Fajriani R | Editor: Anita Kusuma Wardana
TRIBUN-TIMUR.COM - Viral video TikTok memperlihatkan sebuah acara pernikahan diterjang banjir akibat cuaca buruk.
Muhammad Adriyan Syiko atau disapa Adriyan, pemilik video asli sekaligus fotografer pada acara pernikahan itu, menceritakan awal mula insiden banjir bisa terjadi.
"Waktu acara akad nikah cuacanya agak mendung sekitar pukul 10.00 WIB pagi," cerita Adriyan kepada Tribunnews, Selasa (1/12/2020).
Menurut ceritanya, cuaca semakin memburuk saat memasuki jamuan makan siang.
"Ketika acara jamuan makan siang, tiba-tiba hujan turun deras disertai angin kencang," ucap Adriyan.
Diketahui, acara pernikahan digelar pada Minggu (29/11/2020), di Kelurahan Koloncucu, Kota Ternate, Provinsi Maluku Utara.
Adriyan menceritakan hujan deras mulai sekitar pukul 12.00 WIB.
Saat ini, ungkap Adriyan, daerahnya memang sedang musim hujan.
"Setelah memasuki acara jamuan makan siang, turun hujan deras sekitar pukul 12 lewat," ucap Adriyan.
"Kebetulan lagi musim hujan di Kota Ternate," tambahnya.
Hujan deras mulai mereda setelah satu jam berlangsung.
"Sekitar 1 jam hujannya agak reda dan banjirnya juga surut," ucap Adriyan.
Ia menyampaikan insiden banjir tersebut tidak memakan korban jiwa.
"Alhamdulillah tidak ada korban atas insiden yang terjadi," ujarnya.
Adriyan memberikan respons insiden banjir yang terjadi saat ia menjadi fotografer di acara pernikahan ini.