Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Tribun Makassar

Akhiri Balapan CEV 2020, Mario Suryo Aji Catat Rekor Terbaik Posisi 6

Ia berhasil finis posisi ke-6, Sabtu (31/10/2020) dan posisi ke-7, Minggu (1/11/2020).

Penulis: Alfian | Editor: Sudirman
Ist
Mario Suryo Aji berhasil menorehkan hasil positif pada dua balapan yang digelar di Circuit Ricardo Tormo, Valencia. 

"Namun sayang saat sudah di posisi ke-5, saya terlalu keras mengerem dan akhirnya terjatuh. Ini adalah kesalahan saya, tetapi saya senang dengan kemajuan yang kami dapatkan selama akhir pekan ini. Terima kasih atas dukungannya selama musim balap tahun ini. Ini hasil terbaik saya untuk Indonesia," sambungnya.

Meski absen dalam 4 putaran yaitu putaran 1 dan 2 terkait situasi pandemi Covid-19, serta tidak ikut putaran 3 dan 4 akibat cidera tangan yang alaminya, Mario Suryo Aji menutup musim balap FIM CEV 2020 dengan berada di posisi ke-16 klasemen akhir dengan raihan 23 poin.

Hasil ini merupakan capaian positif bagi alumni Astra Honda Racing School tersebut di kancah balap International.

”Kami sangat senang Mario berhasil menutup jalannya balapan FIM CEV pada musim 2020 ini dengan capaian positif. Tidak hanya hasil akhir, Mario juga tunjukan semangat juang tinggi di setiap balapan Musim balap tahun ini memang sedikit berbeda," ujarnya.

"Tetapi kami tetap akan terus berupaya konsisten menemani pebalap muda Indonesia mengejar mimpi mereka dalam berbagai situasi dan kondisi," ujar Andy Wijaya, Deputy General Manager Marketing Planning & Analysis AHM.(*)

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved