Tribuners Memilih
Danny Pomanto Sukses dengan Lorong Garden-Lampu Lorong, Tomas Buakana: Itu Luar Biasa
Salah satu pembuktian Danny Pomanto yang dirasakan warga buakana adalah Lorong Garden dan lampu Lorong.
Penulis: Muhammad Fadhly Ali | Editor: Suryana Anas
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Pembuktian kemajuan Kota Makassar dibawah tangan dingin Moh Ramdhan Pomanto saat menjabat Wali Kota 2014-2019 diakui H Andi Sahibu, salah satu Tokoh Masyarakat Buakana, Kecamatan Rappocini.
Sahibu mengatakan, salah satu pembuktian Danny yang dirasakan warga buakana adalah Lorong Garden dan lampu Lorong.
"Alhamdulillah, bapak menciptakan apa yang disebut Lorong Garden dan Lampu lorong pak sudah sangat dirasakan masyarakat, kita pernah mengantar Makassar menjadi nomor satu di Indonesia, dan itu bagi kami adalah pembuktian yang luar biasa," Kata Sahibu dihadapan warga Buakana," Selasa (20/10/2020) via rilis Tim.Adama.
Tidak hanya itu, Sahibu juga mengajak seluruh Warga Kelurahan Buakana untuk bersama-sama memenangkan Danny-Fatma di tanggal 9 Desember mendatang.
"Warga yang hadir cuma sedikit pak, karena ada aturan yang harus kita ikuti, sehingga kami taat dengan protokol kesehatan," katanya.
"Saya berdiri sendiri disini tapi insya Allah dibelakang saya akan banyak orang yang akan memenangkan pak Danny. Tidak ada jalan lain, 9 Desember pak Danny harus oppo," jelasnya.
Menanggapi Keluhan Warga dalam Kampanye dialogisnya di Kelurahan Buakana, Danny sepenuhnya akan merealisasikan apa yang di inginkan Masyarakat.
"Terima kasih pak Haji, motivasi ta' luar biasa, doakan kami, Insya Allah saya dan bu Fatma bisa terpilih kembali, pungkas Danny.(tribun-timur.com)
Laporan Wartawan Tribun-Timur.com, @fadhlymuhammad