Tribuners Memilih
Efek Program Longgar, Warga BTP Harap DP Terpilih Satu Kali Lagi
Moh Ramdhan 'Danny' Pomanto kembali mendapat respon positif dari warga Khusus warga di Blok K Jl Kejayaan Utara
Penulis: Muhammad Fadhly Ali | Editor: Suryana Anas
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Memiliki banyak program unggulan ketika menjabat sebagai wali kota Makassar 2014-2019 Moh Ramdhan 'Danny' Pomanto kembali mendapat respon positif dari warga.
Khusus warga di Blok K Jl Kejayaan Utara kelurahan Buntusu Kecamatan Tamalanrea.
Salah satunya adalah program lorong garden (longgar) yang selama ini menjadi tolak ukur pemberdayaan masyarakat yang ada di lorong kota Makassar.
"Semoga Pak Danny kembali terpilih jadi wali kota. Soalnya sudah terbukti kinerjanya sisa dilanjutkan yang belum terealisasi," ujar Ketua Kelompok Wanita Tani Seruni, Suhartina via rilis Tim Adama.
Suhartina mengutarakan hal tersebut, saat Danny Pomanto berkunjung di jalan Kejayaan Selatan Blok K BTP, Jumat (2/10/2020).
Menurutnya, apa yang dilakukan Danny Pomanto ketika jadi menjabat sebagai wali kota betul-betul memikirkan supaya warganya bisa lebih produktif, dengan adanya program pemberdayaan masyarakat dan pemberdayaan lorong.
"Lorong-lorong bersih dan bisa ditanami dengan sayur mayur, dan kalau ada lahan kosong yang terbengkalai itu bisa juga digunakan, yah betul-betul masyarakat selalu dilibatkan kalau ada program, pokoknya beliau selalu pro rakyat, "ujarnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/danny-pomanto-kembali-mendapat-respon-positif-dari-warga.jpg)