Update Corona Sidrap
Total 130, Sisa 13 Pasien Positif Covid-19 Sidrap Masih dalam Perawatan
Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sidrap membeberkan data terkini pasien Covid-19 di wilayah kerjanya.
TRIBUNSIDRAP.COM, MARITENGNGAE - Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sidrap membeberkan data terkini pasien Covid-19 di wilayah kerjanya.
Akumulasi kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Sidrap kini mencapai angka 130 orang.
Dari jumlah tersebut, sebanyak 115 orang dinyatakan sembuh, 2 orang meninggal dunia, dan masih ada 13 orang dalam perawatan.
"Demikian data terkini dari kami," kata Jubir Gugus Tugas Covid-19 Sidrap Ishak Kenre dalam rilis yang diterima TribunPinrang.com, Rabu (26/8/2020).
Meski sebagian besar pasien sembuh, ucapnya, kewaspadaan mesti terus ditingkatkan.
Apalagi, ada 592 warga Sidrap yang memiliki riwayat kontak erat dengan pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19.
Tak hanya itu, gugus tugas juga menyebut ada 170 warga Sidrap yang masuk kategori suspect.
"Kedua temuan tersebut merupakan hasil pelacakan kontak erat yang dilakukan tim Covid-19 Puskesmas se-Sidrap," jelasnya.
Hanya saja, ucapnya, temuan tersebut belum dapat pastikan bahwa seluruhnya positif Covid-19. Baik yang pernah kontak erat dengan terkonfirmasi positif maupun yang suspect.
"Sebab temuan itu baru melalui hasil pelacakan kontak rapid tes dan belum dilakukan uji Swab,” jelas Ishak.
Ia memaparkan, pihaknya membeberkan secara gamblang data tersebut dimaksudkan agar masyarakat lebih waspada dan semakin patuh menerapkan protokol kesehatan
Utamanya dalam hal penggunaan masker, menjaga jarak fisik, aktif cuci tangan pakai sabun dan menghindari kerumunan.
“Ini tak lebih dari upaya dalam memutus mata-rantai penularan Covid-19," pungkas Ishak.
(TribunSidrap.com)
Laporan Wartawan TribunSidrap.com, @herysyahrullah
Positif Corona Bertambah 1 Orang di Sidrap, Kabar Baiknya 15 Sembuh |
![]() |
---|
Kabar Baik, 28 Pasien Covid-19 Sembuh di Sidrap Hari Ini |
![]() |
---|
Ada Tambahan 8 Kasus, Positif Corona di Sidrap Capai 153 Orang |
![]() |
---|
592 Warga Sidrap Miliki Riwayat Kontak Erat dengan Pasien Positif |
![]() |
---|
100 Pasien Covid-19 di Sidrap Dinyatakan Sembuh, 28 Masih Perawatan |
![]() |
---|