Makassar Lawan Corona
Tips Tangkal Covid-19 dari Rumah Ala MallSampah
MallSampah berbagi tips berbenah di rumah untuk cegah Covid-19. Mall sampah adalah layanan pengelolaan sampah online di Kota Makassar.
Penulis: Rudi Salam | Editor: Suryana Anas
Membersihkan dan mendisinfeksi secara rutin terhadap permukaan yang sering disentuh, seperti meja, gagang pintu, sakelar lampu, gagang laci, alat dapur, gagang telepon, keyboard, toilet, keran air, wastafel dan lain sebagainya.
3. Lakukan dengan 2 Tahap Pembersihan
Terlebih dahulu disarankan untuk melakukan pembersihan dari debu dan kotoran sebelum menggunakan cairan disinfektan.
Utamakan untuk melakukan pembersihan di area dapur, lantai, toilet serta kamar tidur. Jika menggunakan cairan disinfektan maka pastikan kamu juga sudah membaca petunjuk penggunaan yang tertera pada kemasan.
4. Cuci dengan Air Panas
Barang rumah tangga seperti pakaian dan alat makan disarankan untuk dicuci dengan air panas. Karena suhu tinggi bisa membantu membunuh bakteri dan mencegah penularan virus Covid-19, alat makan dan pakaian orang yang sedang sakit dibersihkan secara terpisah.
5. Decluttering
Sifat Covid-19 dapat ditularkan melalui barang, untuk itu disarankan melakukan pencegahan melalui decluttering atau pengurangan barang-barang yang sudah tidak terpakai.
Barang kategori daur ulang, seperti sampah kertas, elektronik rusak, besi, kaleng dan aluminium dapat disalurkan dan dijual melalui aplikasi MallSampah.
Laporan Wartawan Tribun-Timur.com, Rudi Salam
Langganan berita pilihan tribun-timur.com di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribuntimur
Follow akun instagram Tribun Timur:
Silakan Subscribe Youtube Tribun Timur:
(*)