Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Klorokuin Obat Covid 19

Jokowi Pesan Klorokuin untuk Obat Covid-19, Dekan Farmasi Unhas: Belum Ditetapkan WHO

Jokowi mengungkapkan, obat tersebut telah diuji disejumlah negara yang terdampak virus corona.

Penulis: Desi Triana Aswan | Editor: Imam Wahyudi
Dokumen pribadi
Dekan Farmasi Universitas Hasanuddin, Subehan, S.Si, M.Pharm.Sc, Ph.D., Apt 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Presiden Joko Widodo telah memesan obat untuk mengatasi pasien positif virus corona atau covid-19.

Hal tersebut diungkapkan Jokowi dalam konferensi pers, Jumat (20/3/2020) sore.

Obat yang dipesan oleh pemerintah adalah Avigan dan Klorokuin.

Jokowi mengungkapkan, obat tersebut telah diuji disejumlah negara yang terdampak virus corona.

"(obat) Ini telah dicoba oleh satu, dua, tiga negara dan memberikan kesembuhan."

"Yaitu Avigan, kita telah mendatangkan 5 ribu yang akan kita coba dan dalam proses pemesanan 2 juta.  Yang kedua klorokuin, ini kita telah siap 3 juta," ungkapnya.

Menanggapi hal tersebut, Dekan Farmasi Universitas Hasanuddin, Subehan S.Si, M.Pharm.Sc, Ph.D., Apt, mengatakan belum mengetahui pasti apakah benar yang telah dipesan pemerintah memang klorokuin.

Sebenarnya, kata Subehan, PT Kimia Farma sudah lama produksi klorokuin dari pohon kina.

Ia menjelaskan, klorokuin adalah senyawa yang digunakan untuk mengobati malaria yang disebabkan oleh plasmodium bukan virus.

"Dan inipun sudah mulai jarang dipakai karena plasmodium sudah mulai kebal (resisten) terhadap senyawa ini," tuturnya saat dihubungi Tribun Timur, Jumat (20/3/2020).

Dia mengatakan, bahwa sudah ada beberapa informasi tentang penggunaannya dalam melawan Covid-19.

"Tapi masih menjadi perdebatan karena uji klinisnya masih belum banyak (sebagai anti virus covid-19) dan belum juga ditetapkan oleh WHO untuk pengobatan Covid-19," pungkasnya.

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved