Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Target Masuk Box Office, Simak Sinopsis Film Mekah I'm Coming Bakal Tayang 5 Maret 2020

Hanung mengatakan, ia bakal merealisasikan janjinya itu apabila film Mekah I'm Coming masuk ke dalam jajaran Box Office di Tanah Air.

Penulis: Desi Triana Aswan | Editor: Anita Kusuma Wardana
Tangkapan layar youtube
Target Masuk Box Office, Simak Sinopsis Film Mekah I'm Coming Bakal Tayang 5 Maret 2020 

TRIBUNTIMURWIKI.COM- Para pecinta film Indonesia akan kembali dimanjakan dengan bergam film terbaru yang tayang pada Maret 2020.

Salah satunya film yang diproduseri Hanung Bramantyo berjudul Mekah I'm Coming.

Film yang digarap Jeihan Angga ini akan tayang pada 5 Maret 2020.

Dilansir dari Kompas.com, produser film Mekah I'm Coming, Hanung Bramantyo berjanji akan memberangkatan umrah calon jemaah haji yang gagal karena agen travel abal-abal.

"Kita nazar ketika film ini sukses, kita akan memberangkatkan korban-korban itu. Semoga ini menjadi sukses," kata Hanung dalam jumpa pers di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (27/2/2020).

Hanung berujar, ia akan mengutamakan para korban yang berada di daerah terpencil dan telah lanjut usia.

Kemudian, Hanung mengatakan, ia bakal merealisasikan janjinya itu apabila film Mekah I'm Coming masuk ke dalam jajaran Box Office di Tanah Air.

"Saya enggak muluk-muluk dua juta, tiga juta (penonton), enggak sampai segitunya. Setidaknya film ini box office.

Karena menghadirkan sesuatu yang baru, punya misi yang bagus," katanya.

Film Mekah I'm Coming berkisah tentang hubungan Eddy dan Eni yang terancam kandas.

Sebab, Eni hendak dijodohkan dengan saudagar kaya bernama Pietoyo oleh ayahnya.

Berbekal saran dari sang ibu, Eddy pun berhasil merayu ayah Eni dengan mengatakan akan berangkat haji tahun ini.

Tetapi, nasib buruk malah menimpa Eddy.

Setelah dilepas dengan meriah di kampungnya dan tiba di Jakarta, Eddy baru menyadari bahwa ia ditipu oleh travel haji yang membawa kabur uangnya.

Dibintangi oleh Michelle Ziudith, Rizky Nazar, Dwi Sasono, Jennifer Coppen, Ephy Sekuriti, Rasyid Karim, Totos Rasiti, Yusril Fahriza, dan Fanny Fadillah, Mekan I'm Coming bakal tayang mulai 5 Maret 2020 di bioskop Tanah Air.

Sinopsis

Mekah I'm Coming merupakan film komedi yang disutradarai oleh Jeihan Angga. Hubungan Eddy (Rizky Nazar) dan Eni (Michelle Ziudith) terancam kandas, lantaran Eni akan dijodohkan dengan saudagar kaya bernama Pietoyo (Dwi Sasono).

Berkat saran dari Ibunya (Ria Irawan), Eddy berhasil merayu orang tua Eni, Pak Soleh (Totos Rasiti) dengan mengatakan akan berangkat Haji Tahun ini.

Faktanya, untuk mendapatkan kuota visa Haji resmi, Eddy diharuskan mengantri selama 10tahun. Saat Eddy galau setengah mati, hidayah datang menghampiri.

Eddy tertarik mengambil jalur kilat dari Agen Travel Haji yang sangat menjanjikan, dan dengan percaya diri Ia menjual bengkel turun-temurun tempat ia mengais rejeki.

Seluruh desa bersuka cita melepas kepergian Eddy berangkat ke tanah suci.

Sesampainya di Jakarta untuk transit, Eddy baru menyadari ternyata Ia ditipu Agen Travel Haji abal-abal.

Dalam kebimbangannya, Eddy harus menyembunyikan hal ini dari siapapun, lalu pura-pura naik Haji.

Eddy menunggu waktu yang tepat untuk pulang kampung,agar terlihat seperti benar-benar naik haji dan bisa segera menikahi Eni.

Dibintangi oleh Rizky Nazar, Michelle Ziudith, Jennifer Coppen, Totas Rasita, Ephy Sekuriti, Ria Irawan, Dwi Sasono, Rasyid Karim, Fenny Fadillah, Cici Tegal, Yusril Fahriza, Ananta Rispo, Yatipesek, Elly Sugigi. Beli tiket bioskop online kamu di BookMyShow.

Informasi Singkat:

Judul: Mekah I’m Coming / Mecca Im Coming / Mekkah Im Coming

Sutradara: Jeihan Angga

Produser: Hanung Bramantyo

Perusahaan produksi: Dapur Film & MD Picture

Genres: Drama, Romance, Comedy, Religi

Tayang perdana: 5 Maret 2020

Network: Bioskop

Lagu tema OST / Soundtrack: Didi Kempot – Cidro

Bahasa: Bahasa Indonesia

Negara: Indonesia Indonesia

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved