Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Kalla Group

Jaga Kebersamaan, Karyawan Kalla Group Sekali Sebulan Wajib Sarapan Bersama

Kegiatan ini digelar lagi, di Warung Kuliner, Wisma Kalla Lt 4, Jumat (14/2/2020) pagi.

Penulis: Fahrizal Syam | Editor: Ansar
Kalla Group
Kalla Group menggelar Program Sarapan Bareng yang diikuti oleh seluruh karyawan, manajemen dan Direksi Kalla Group, di Warung Kuliner, Wisma Kalla Lt 4, Jumat (1422020) pagi. 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Mengawali tahun 2020, Kalla Group fokus meningkatkan rasa kebersamaan antar karyawan dengan menggelar Program Sarapan Bareng yang diikuti oleh seluruh karyawan, manajemen dan Direksi Kalla Group.

Kegiatan ini digelar lagi, di Warung Kuliner, Wisma Kalla Lt 4, Jumat (14/2/2020) pagi.

Sarapan Bareng Kalla Group merupakan edisi kedua, dimana sebelumnya pada 10 Januari 2020 menjadi kegiatan perdana.

Terdapat berbagai menu sarapan yang disediakan antara lain nasi kuning, bubur ayam, sayur lontong, songkolo, Bubur Manado dan masih banyak lagi menu lainnya.

Para karyawan memilih sarapan yang diinginkan sembari bercengkrama bersama tidak hanya pada rekan kerja satu unit, melainkan bersama dengan unit bisnis Kalla Group lainnya.

CHC Services Department Head Kalla Group Nur Asia Yunus mengtakan, Sarapan Bareng merupakan satu program dari Corporate Human Capital Services Holding Kalla Group yang rencananya digelar pekan kedua setiap bulan.

Selain digelar di Head Office Kalla Group, beberapa cabang operasional lingkup Kalla juga dikoordinasikan menggelar kegiatan serupa di waktu yang sama.

“Sejalan dengan nilai Kalla yaitu Aktif Bersama, kami ingin semuanya berbaur baik level direksi hingga karyawan dan juga koordinasi di tingkat cabang untuk juga sarapan bareng-bareng. Tidak sampai di situ, kami juga ingin meningkatkan kesadaran pentingnya sarapan untuk kesehatan tubuh,” imbuhnya.

Nur Asia mengatakan, melalui Sarapan Bareng ini, diharapkan para karyawan dapat lebih fokus dalam bekerja sepanjang hari.

"Karena kebutuhan energi dan nutrisi dasar pada tubuh yang tercukupi terlebih lagi dengan sarapan bareng para karyawan dapat saling sharing.

Dengan harapan munculnya ide-ide baru untuk menunjang produktivitas pribadi dan perusahaan," pungkasnya. (tribun-timur.com)

Laporan Wartawan tribun-timur.com @Fahrizal_syam

Langganan berita pilihan tribun-timur.com di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribuntimur

Follow akun instagram Tribun Timur:

Silakan Subscribe Youtube Tribun Timur:

(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved