Haico Van der Veken
Mengenal Haico Van der Veken, Pemeran Utama Sinetron Samudra Cinta yang Rajai Rating Televisi
Samudra Cinta adalah sinetron yang tayang sejak 2 Desember 2019 di SCTV setiap pukul 19.30 Wita.
Penulis: Nur Fajriani R | Editor: Anita Kusuma Wardana
TRIBUNTIMURWIKI.COM - Samudra Cinta adalah sinetron yang tayang sejak 2 Desember 2019 di SCTV setiap pukul 19.30 Wita.
Baru-baru ini, sinetron Samudra Cinta berhasil merajai Rating Televisi di Indonesia.
Seperti dilansir dari TribunSolo.com, selama berbulan-bulan, sinetron Tukang Ojek Pengkolan yang ditayangkan RCTI menjadi jawara.
Namun belakangan ini posisi tersebut digeser oleh sinetron baru berjudul Samudra Cinta yang tayang di SCTV.
Sinetron Samudra Cinta itu berhasil mencuri perhatian pecinta sinetron tanah air.
Samudra Cinta sendiri mengisahkan tentang perjalanan seorang gadis bernama Cinta diperankan Haico Van der Veken.

Cinta merupakan seorang gadis sederhana yang cukup beruntung karena mudah dicintai pria kaya bernama Samudera yang diperankan oleh Rangga Azof.
Hanya saja keberuntungan Cinta ini membuat saudaranya diperankan Angela Gilsha merasa iri.
Bukan itu saja, sikap ibunya yang kerap memperlakukan Cinta berbeda dari saudara lainnya pun memunculkan rasa penasaran di benak Cinta.
Kombinasi para aktor aktris senior dan junior, disinyalir penyebab sinetron ini bisa menjadi primadona acara televisi Indonesia.
Sosok Haico Van der Veken pun mencuri perhatian penonton.

Haico ternyata masih sangat muda, ia baru berusia 17 tahun pada 2019 lalu.
Berikut fakta menarik tentangnya.
Haico Desitha Vander Veken atau lebih dikenal sebagai Haico Van der Vakenmerupakan aktris yang lahir di Bali, 18 Februari 2002.
Haico Van der Veken seorang aktris pendatang baru berkebangsaan Indonesia merupakan keturunan darah campuran Indonesia dan Eropa.