PSM Makassar Vs PSS Sleman
PSM Makassar Vs PSS Sleman, Ardan Aras Nostalgia di Mattoanging
Keduanya masuk dalam starting eleven saat berhadapan dengan Laskar Pinisi di pekan 33 Liga 1 2019.
Penulis: Wahyu Susanto | Editor: Imam Wahyudi
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Dua pemain PSS Sleman bakal nostalgia saat dijamu PSM Makassar di Stadion Mattoanging, Makassar, Minggu (15/12/2019).
Mereka adalah Ardan Aras dan Arsyad Yusgiantoro.
Keduanya masuk dalam starting eleven saat berhadapan dengan Laskar Pinisi di pekan 33 Liga 1 2019.
Keduanya diketahui sempat membela PSM pada musim 2018 lalu.
Bahkan Ardan Aras diketahui sebelumnya membela PSM selama enam musim secara berturut-turut.
Ia pertama kali berseragam PSM sejak 2014 dan berakhir di 2018 lalu.
Ia kemudian merapat ke Martapura FC dan hengkang ke PSS Sleman di putaran kedua Liga 1 musim ini.
Sementara Arsyad Yusgiantoro berseragam PSM sejak 2018 lalu.
Dia didatangkan dari Gresik United yang degradasi pada 2017 lalu untuk memperkuat PSM di musim 2018.
Berikut susunan pemain PSS Sleman melawan PSM Makassar
Try Hamdani Goentara; Ikhwan Ciptady Muhammad, Mohammad Bagus Nirwanto, Purwoko Yudi, Ardan Aras, Guilherme, Rangga Muslim Perkasa, Wahyu Sukarta, Arsyad Yusgiantoro, Derry Rachman, Yavhen.
- Cadangan
Egy Rizky Pramana, Jajang Sukmara, Afdel Prasetyo, Jepri Kurniawan, Moh Sidik, Ochian, Kushedya Heri.