Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Pasca Bom di Medan, Polres Maros Dijaga Ketat

Pasca Bom di Medan, Polres Maros Dijaga Ketat. Pengamanan diperketat mulai di depan gerbang Mapolres Maros.

Penulis: Amiruddin | Editor: Suryana Anas
TRIBUN TIMUR/AMIRUDDIN
Pemeriksaan ketat dilakukan Polres Maros bagi tamu yang datang, Kamis (14/11/2019). 

Pasca Bom di Medan, Polres Maros Dijaga Ketat

TRIBUN-MAROS.COM, TURIKALE - Pengamanan di Mapolres Maros, Jl Jenderal Ahmad Yani, Kecamatan Turikale, Kabupaten Maros, terlihat diperketat, Kamis (14/11/2019).

Pengamanan diperketat, sehari pasca ledakan bom di Mapolrestabes Medan, Sumatera Utara (Sumut), Rabu (13/11/2019) kemarin.

Pantauan tribun-maros.com, pengamanan diperketat mulai di depan gerbang Mapolres Maros.

 Aturan Baru Nikah di Era Jokowi Jilid 2 Jangan Harap Dapat Surat Nikah Jika Tak Punya Sertifikat Ini

 Pendaftaran CPNS: Login di https://sscasn.bkn.go.id sscn.bkn.go.id, 6 Kementerian Terima Lulusan SMA

 Ahok Jadi Dirut PLN atau Pertamina Usai Temui Erick Thohir? Bocoran Luhut Panjaitan, Tunggu Jokowi

Setiap warga yang hendak masuk, terlihat diperiksa satu persatu.

Termasuk diminta membuka jaket, dan barang bawaan turut diperiksa.

Personel kepolisian yang melakukan pemeriksaan, terlihat menenteng senjata api laras panjang.

"Sebenarnya pengamanan seperti ini sudah biasa, dan itu sesuai protap. Namun gegara ada ledakan bom kemarin, pengamanan kembali kita perketat," kata Kasi Propam Polres Maros, Iptu Hamzah, kepada tribun-maros.com.

Bukan hanya di tingkat Polres, kata dia, tetapi pengamanan serupa juga telah dilakukan di tingkat Polsek.

Ditambahkan Hamzah, setiap tamu yang datang diperiksa satu persatu.

Seperti warga yang hendak mengurus SIM, SKCK, dan kepentingan lainnya.

"Tamu yang datang diberikan ID Card, sesuai dengan kepentingannya masing-masing," ujarnya.

Hamzah mengatakan, pengamanan seperti itu, untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

"Kita sama-sama ingin melihat Maros aman, jadi mari sama-sama kita jaga wilayah kita, agar hal serupa tak terjadi," tutupnya.

Mako Polres Enrekang Juga Diperketat 

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved