Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Jadwal Tayang dan Sinopsis Film Terbaru di Bioskop XXI M’Tos, Joker Hingga Cinta Itu Buta

Jadwal Tayang dan Sinopsis Film Terbaru di Bioskop XXI M’Tos, Joker Hingga Cinta Itu Buta

Penulis: Nur Fajriani R | Editor: Suryana Anas
Instagram @cintaitubutaofficial
Film Layar Lebar Cinta itu Buta 

Jadwal Tayang dan Sinopsis Film Terbaru di Bioskop XXI M’Tos, Joker Hingga Cinta Itu Buta

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Apa rencana Anda untuk mengisi akhir pekan kali ini?

Nah, bagi Anda yang tidak memiliki waktu untuk bepergian, pastikan untuk mengisi waktu liburan dengan hal yang menyenangkan.

Beberapa orang yang memiliki hobi menonton tentunya akan mengisi liburannya dengan mengunjungi bioskop.

Bioskop biasanya menyuguhkan film layar lebar dengan berbagai genre untuk ditonton bersama keluarga atau teman-teman maupun pasangan.

Berikut film terbaru yang sedang tayang di bioskop XXI Mal Makassar Town Square (Mtos), Jl Perintis Kemerdekaan KM 7, Kota Makassar, Jumat (11/10/2019).

1. Joker

Jenis Film: Crime, Drama, Thriller
Produser: Todd Phillips, Bradley Cooper, Emma Tillinger Koskoff
Sutradara: Todd Phillips
Penulis: Todd Phillips, Scott Silver
Produksi: Warner Bros. Pictures
Pemain: Joaquin Phoenix, Robert De Niro, Zazie Beetz, Shea Whigham, Brett Cullen, Frances Conroy, Douglas Hodge, Shea Whigham

Sinopsis:

Kisah asli Joker yang belum pernah ada sebelumnya di layar lebar.

Berkisah tentang sosok komedian gagal, Arthur Fleck (Joaquin Phoenix), pria yang diabaikan oleh masyarakat dan berubah menjadi penjahat yang sangat keji.

Jadwal tayang:

11:30
13:05
14:00
15:35
16:30
18:05
19:00
20:35
21:30
21:45

2. Gemini Man

Jenis Film: Action, Drama, Sci-Fi
Produser: Jerry Bruckheimer, Don Granger, David Ellison, Dana Goldberg
Sutradara: Ang Lee
Penulis: David Benioff, Billy Ray, Darren Lemke
Produksi: Universal Pictures
Pemain: Will Smith, Mary Elizabeth Winstead, Clive Owen, Benedict Wong, Ralph Brown, Linda Emond, Theodora Miranne

Sinopsis:

Henry Brogan (Will Smith) adalah pembunuh bayaran terbaik yang pernah ada. Namun ia harus menghadapi ujian terberatnya saat diburu oleh Junior, pembunuh bayaran muda yang sangat tangguh dan mirip dengan dirinya.

Jadwal tayang:

11:35
14:05
16:35
19:05
21:35

3. Bebas

Jenis Film: Drama
Produser: Mira Lesmana
Sutradara: Riri Riza
Penulis: Mira Lesmana, Gina S. Noer
Produksi: Miles Films, CJ Entertainment, Ideosource, BASE En
Pemain: Marsha Timothy, Maizura, Susan Bachtiar, Sheryl Sheinafia, Indy Barends, Agatha Pricilla, Baim Wong, Baskara Mahendra, Zulfa Maharani, Lutesha, Syifa Hadju, Amanda Rawles

Sinopsis:

Film BEBAS menceritakan lima cewek dan seorang cowok yang menjadi teman baik selama SMA.

Namun sebuah peristiwa membuat mereka terpaksa berpisah. Dua puluh tiga tahun kemudian,
salah satu dari mereka sakit keras dan tidak memiliki waktu lama untuk hidup.

Ia pun berharap bisa bertemu lagi dengan kelima sahabat lamanya untuk terakhir kali.

Film ini akan bergantian memperlihatkan dua masa berbeda; tahun 1996 saat mereka remaja dan masa sekarang di mana mereka sudah dewasa.

Jadwal tayang:

11:45
14:15
16:45
19:15

4. Danur 3: Sunyaruri

Jenis Film: Horror
Produser: Manoj Punjabi
Sutradara: Awi Suryadi
Penulis: Lele Laila
Produksi: MD Pictures, Pic House Films
Pemain: Prilly Latuconsina, Rizky Nazar, Syifa Hadju, Sandrinna Michelle Skornicki, Umay Shahab, Stefhanie Zamora, Yassien Omar, Daood, Jason Lionel, Alessandro Rizky Giannini

Sinopsis:

Setelah bersahabat dengan hantu-hantu kecilnya selama bertahun-tahun, Risa (Prilly Latuconsina) yang semakin dewasa mulai merasa bahwa dirinya harus memiliki kehidupan normal seperti perempuan lainnya.

Apalagi sekarang Risa sudah memiliki pacar bernama Dimas (Rizky Nazar), yang bekerja sebagai penyiar radio.

Risa bahkan tidak menceritakan kepada Dimas tentang kemampuannya melihat hantu, dan kenyataan bahwa dia memiliki 5 sahabat kecil yang bukan manusia. Persahabatan Risa dan Peter CS menjadi goyah, setelah Risa merasa Peter CS mulai mengusili Dimas.

Risa akhirnya memilih menutup mata batinnya agar dia bisa memulai hidup normal. Tapi ternyata, setelah menutup mata batinnya, mulai terjadi kejadian aneh. Semua dimulai dari hujan deras yang tak kunjung usai.

Risa memang tidak bisa lagi melihat Peter CS, tapi Risa kembali mencium bau danur. Entah dari siapa. Ada seorang hantu jahat yang masuk ke rumah, lewat hujan deras.

Seorang hantu perempuan jahat yang bukan hanya mengancam hidupnya Risa, tapi juga mengancam Peter CS. Entah apakah mungkin ini memang akhir dari persahabatan Risa dan Peter CS.

Jadwal tayang:

12:15
14:20
16:25
18:30
20:35

5. Cinta Itu Buta

Jenis Film: Drama, Comedy, Romance
Produser: Marsio Juwono, Gary Goh
Sutradara: Rachmania Arunita
Penulis: Fanya Runkat, Renaldo Samsara
Produksi: Timeless Pictures
Pemain: Dodit Mulyanto, Shandy Aulia, Chae In Woo, Gemilang Shinatria, Rolando Octavio, Rachmania Arunita

Sinopsis:

Setelah beberapa tahun tinggal di Korea sebagai tur guide, Diah (Shandy Aulia), menemukan cinta dan kebahagiaan dengan pacar koreanya Jun-Ho (Chae in woo).

Mereka sudah 3 tahun bertunangan dan berkali-kali mengundurkan pernikahan hingga akhirnya hubungan mereka kandas.

Kecewa dan tersakiti, Diah jatuh pingsan setelah memutuskan Jun-ho. Diah terbangun kembali tanpa cinta, harapan ataupun penglihatannya.

Diah kehilangan semangat hidupnya dan mengurung dirinya sampai ia bertemu Nik (Dodit Mulyanto) yang pantang menyerah untuk membuatnya bahagia.

Langganan berita pilihan tribun-timur.com di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribuntimur

Follow akun instagram Tribun Timur:

Silakan Subscribe Youtube Tribun Timur:

(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved