Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Pimpin Hari Pramuka di Bengo, Ini Pesan Bupati Bone

Bupati Bone Dr A Fashar Mahdin Padjalangi yang juga Ketua Kwartir Cabang (Ka Kwarcab) Gerakan Pramuka Bone

Penulis: Justang Muhammad | Editor: Imam Wahyudi
Humas Pemkab Bone/Alling
Bupati Bone Dr A Fashar Mahdin Padjalangi yang juga Ketua Kwartir Cabang (Ka Kwarcab) Gerakan Pramuka Bone memimpin langsung kegiatan HUT ke-58 Pramuka yang dipusatkan di lapangan sepak bola Desa Liliriawang, Kecamatan Bengo, Rabu (14/8/2019). 

TRIBUNBONE.COM, WATAMPONE - Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Bone melaksanakan peringatan HUT ke-58 Pramuka yang dipusatkan di lapangan sepak bola Desa Liliriawang, Kecamatan Bengo, Rabu (14/8/2019).

Bupati Bone Dr A Fashar Mahdin Padjalangi yang juga Ketua Kwartir Cabang (Ka Kwarcab) Gerakan Pramuka Bone memimpin langsung kegiatan itu.

Pada kesempatan tersebut, Fashar, menyampaikan, amanat Gerakan Pramuka, diantaranya adalah terkait tiga persoalan bangsa, yakni Korupsi, Radikalisme, dan Narkoba.

Oleh karena itu, melalui momentum peringatan hari ulang tahun pramuka ini, dirinya berharap seluruh komponen masyarakat memiliki perhatian penuh terhadap berbagai permasalahan tersebut.

“Kesamaan cara pandang dan bahasa dalam menyikapi berbagai permasalahan, khususnya hal-hal yang mengancam keutuhan NKRI, menjadi bagian penting yang seharusnya selalu diperhatikan," kata Fahsar dalam rilisnya kepada tribunbone.com, Rabu malam.

Selanjutnya dia juga mengajak segenap pengurus kwartir, para pelatih dan pembina, serta semua anggota Pramuka senantiasa menjadi pioneer dalam menanamkan nilai-nilai anti kejahatan luar biasa.

"Semoga jiwa Gerakan Pramuka tetap semangat, selalu produktif, inovatif dan kreatif dalam berkarya, dan selalu menjadi generasi muda yang terdepan dalam menjaga NKRI yang kita cintai ini."ucapnya.

Diakhir sambutan, Fashar, menjelaskan tujuan dari kegiatan pramuka yakni, mendidik generasi muda jaman sekarang ke hal-hal positif dengan adanya dasar dan metode kegiatan pramuka yang sesuai dengan norma-norma masyarakat yang berlaku.

”Dengan begitu, maka akan diperoleh suatu anggota pramuka yang memiliki moral, mental dan budi pekerti yang bijaksana” pungkasnya.(TribunBone.com).

Laporan Wartawan TribunBone.com @juzanmuhammad .

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved