Jelang Pengumuman Hasil Pemilu 2019, Polres Sidrap Siaga Satu
Hal tersebut sesuai dengan perintah Kapolri, Tito Karnavian agar tetap waspada dan bersiaga terhadap segala bentuk pergerakan massa.
Penulis: Gusnadi | Editor: Syamsul Bahri
TRIBUNSIDRAP.COM, MARITENGNGAE - Menjelang pengumuman hasil pemilu 22 Mei 2019 oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Polres Sidrap turut meningkatkan status pengamanan, Selasa (21/5/2019).
Hal tersebut sesuai dengan perintah Kapolri, Tito Karnavian agar tetap waspada dan bersiaga terhadap segala bentuk pergerakan massa.
Pernyataan Resmi Prabowo Subianto Tanggapi Pengumuman KPU Menangkan Jokowi-Maruf Waktunya Janggal
Perpustakaan Desa Puncak Indah Luwu Timur Wakili Sulsel ke Nasional
Kapolres Sidrap, AKBP Budi Wahyono menjelaskan "menindak lanjuti perintah Kapolri, hari ini kami dan jajaran menetapkan siaga satu," Ujar Budi.
Meskipun pengumuman dilakukan di Kantor KPU pusat di Jakarta, "jajaran Polres Sidrap tetap bersiaga mengantisipasi hal yang tidak diinginkan terjadi di daerah," Tambahnya.

Guna memastikan Sidrap tetap berada dalam keadaan aman dan kondusif, patroli pengamanan juga dilakukan bersama unsur TNI secara sinergis.
"Akan digelar patroli bersama unsur TNI di Kantor KPU, Bawaslu serta tempat keramaian lainnya," lanjut Budi.
"Himbauan pengamanan ini juga disampaikan kepada tokoh agama, masyarakat dan kelompok pemuda untuk bersama menjaga kondusifitas di bulan ramadan," tutupnya (*).
Laporan Wartawan TribunSidrap.com, Gusnadi/@ggusned
Jajaran Polres Sidrap Gelar Apel Siaga di Mapolres, Pangkajene Sidrap.