Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

BAB di Pantai, Warga Mosso Dhua Majene Hilang

Selepas magrib, warga mulai curiga melihat rumah Ambolong gelap. Setelah di cek, ternyata wanita paruh baya itu tak berada di rumah.

Penulis: edyatma jawi | Editor: Imam Wahyudi
edy jawi/tribunmajene.com
Upaya pencarian warga Apoleang Utara, Mosso Dhua, Kecamatan Sendana, Majene, Rabu (20/3/2019). 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAJENE -- Ambolong, warga Apoleang Utara, Kelurahan Mosso Dhua, Kecamatan Sendana, Majene dikabarkan hilang.

Wanita berusia 60 tahun ini dilaporkan hilang sejak Rabu (20/3/2019), sore.

Menurut warga, Zikir, Ambolong tinggal seorang diri di rumahnya.

Pukul 16.00 WITA, tetangganya membawakan lauk ke rumah Ambolong.

Setelah itu Ambolong pergi ke pantai untuk buang air besar.

Selepas magrib, warga mulai curiga melihat rumah Ambolong gelap. Setelah di cek, ternyata wanita paruh baya itu tak berada di rumah.

"Disitu warga mulai curiga," ungkap Zikir.

Setelah dicari keliling kampung, tak satupun warga mengetahui keberadaan Ambolong. Ia pun dikabarkan hilang.

Diduga korban terseret air laut saat BAB. Saat ini warga bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Majene tengah berusaha mencari keberadaan korban. (Tribun Majene.com)

Laporan Wartawan Tribun Timur, @edyatmajawi

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved