Copa del Rey Barcelona Vs Sevilla, Wajib Balikkan Keadaan, El Barca Butuh Lionel Messi Sejak Awal
Pada laga kedua ini, Barcelona butuh sosok fenomenal Lionel Messi untuk bangkit.
TRIBUN-TIMUR.COM - Barcelona bakal kembali beraksi di Copa del Rey jumpa Sevilla di Camp Nou pada hari Rabu (30/1/2019) malam atau Kamis (31/1/2019) dini hari pukul 03.30 WIB atau 04.30 Wita.
Pada laga kedua ini, Barcelona butuh sosok fenomenal Lionel Messi untuk bangkit.
Pasalnya mereka memiliki banyak pekerjaan yang harus dilakukan jika mereka ingin maju ke semifinal.
Baca: Live RCTI Manchester United vs Burnley FC, Target Ole Gunnar Solskjaer Pecahkan Rekor Pep Guardiola
Baca: Ini 4 Pemain Manchester United Kesayangan Ole Gunnar Solskjaer, Paling Sering dan Paling Lama Main
Kalah dari Sevilla dengan skor 2-0 dari leg pertama, Barcelona harus bisa mencetak gol lebih dari dua melawan tim asuhan Pablo Machin itu.
Penyerang Barcelona, Lionel Messi, melontarkan sebuah syarat agar timnya bisa membalikkan keadaan jelang laga leg kedua Copa del Rey.
Menurut Messi, timnya membutuhkan dukungan dari para pendukungnya jika mereka ingin membalikkan defisit dua gol.
"Akan sulit untuk membalikkan hasil 0-2 melawan tim hebat seperti Sevilla," kata Messi seperti dikutip Marca dari Mundo Deportivo, Senin (28/1/2019).
Butuh Penggemar
"Kami akan membutuhkan penggemar kami karena mereka (Sevilla) memiliki pemain yang sangat bagus dan mereka bermain sangat baik dalam serangan balik," kata Messi.
Tak cuma di Copa Del Rey, Messi juga mengomentari daya saing klub Sevilla di kompetisi La Liga musim ini.
Baca: Tersisa Satu Nama, Munafri Ungkap Ciri Pelatih PSM, Erwin Van de Looi? Ini Profil dan Kehebatannya
Baca: Disebut-sebut akan Hengkang ke Persija Jakarta, Guy Junior Beberkan Nasibnya di PSM Makassar
Messi menilai liga musim ini berjalan dengan ketat, tak cuma di papan atas, tetapi juga di papan bawah.
"Namun, kami akan mencoba berjuang dan mengumpulkan poin," ujar peraih lima kali Ballon d'Or itu.
Dengan mengingat komentar Messi, tentu Pelatih Valverde harus meramu tim yang tangguh. Mari kita lihat siapa yang mungkin tampil?
Jasper Cillessen akan mengambil alih dari Marc-Andre ter Stegen di gawang dan kemungkinan akan bermain di belakang pertahanan yang cukup kuat.
Nelson Semedo, Gerard Pique dan Jordi Alba semuanya bisa memulai, dengan opsi Thomas Vermaelen dan Jeison Murillo sebagai bek tengah jika Clement Lenglet butuh istirahat.
Kesempatan Arthur
Arthur tampaknya pasti akan menjadi starter setelah hanya menjadi pengganti di laga kontra Girona.
Lalu Carles Alena juga bisa masuk karena dia ditinggalkan sama sekali pada akhir pekan lalu.
Baca: Timnas U-22 Tanpa Egy dan Ezra! Penggantinya dari Persib dan Jebolan MU? Lalu Siapa Pakai Nomor 10?
Baca: Pelatih Timnas U-22 Indra Sjafri Bujuk Presiden Lechia Gdansk, Demi Egy Maulana Vikri di Piala AFF
Sergio Busquets diskors untuk pertandingan La Liga hari Sabtu nanti melawan Valencia yang berarti dia bisa tampil lagi.
Sergi Roberto, Arturo Vidal dan Ivan Rakitic juga menjadi pilihan utama di lini tengah tergantung seberapa kuat tim Ernesto Valverde mau turun.
Sudah pasti Lionel Messi akan main lagi setelah diberi istirahat pekan lalu. Barca butuh bantuan Messi agar bisa lolos ke semifinal.
Sementara pemain baru Kevin-Prince Boateng mungkin akan mengambil tempat Luis Suarez di depan.
Tapi ada opsi, Luis Suarez main sejak awal demi mengejar gol, lalu diganti di pertengahan babak kedua.
Baca: Usai Catat Rekor Baru, Begini Firasat Ernesto Valverde untuk Messi
Baca: Raih Ballon dOr 2018, Luka Modric Pemain Terbaik Dunia, Patahkan Sihir 10 Tahun Messi-Ronaldo
Tempat terakhir dalam serangan tampaknya berada di antara Malcom, Philippe Coutinho dan bahkan mungkin Denis Suarez, dan ketiga pemain bisa lakukan dengan menampilkan yang mengesankan.
Kemungkinan starting eleven Barca: Cillessen; Semedo, Pique, Vermaelen, Alba; Alena, Busquets, Arthur; Messi, Pangeran, Malcom.
Leg Pertama
FC Barcelona kalah 0-2 dari Sevilla dalam laga pertama perempat final Copa del Rey di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Rabu (23/1/2019) waktu setempat atau Kamis dini hari.
Dikutip BolaSport.com dari AS, FC Barcelona sebenarnya tampil lebih mendominasi.
El Barca memimpin penguasaan bola dengan 60 persen. Dari segi peluang, Barcelona memiliki 8 yang 1 di antaranya mengarah tepat sasaran.
Adapun Sevilla mempunyai 15 kesempatan, di mana 3 menuju ke gawang. Sevilla nyaris menciptakan gol pada menit ke-36.
Namun, penyerang tuan rumah, Wissam Ben Yedder, yang sempat menggocek tiga pemain Barcelona, yakni Gerard Pique, Sergi Roberto, dan Arthur, kurang tenang dalam melepaskan tendangan. Sepakan Ben Yedder dari dalam kotak penalti masih melambung.
Barcelona mendapatkan peluang emas pada menit ke-41 melalui Malcom. Sudah berhasil menggocek kiper Sevilla, Juan Soriano, tembakan kaki kiri Malcom justru melenceng tipis di sisi kanan gawang.
Baca: Begini Cara Indah Putri Mengabadikan Kondisi Luwu Utara
Baca: Tangani Stunting di Enrekang dan Bone, Pemprov Sulsel Gelontorkan Rp 5 Miliar
Memasuki babak kedua, Sevilla lebih dulu mengambil inisiatif serangan. Sevilla membuka keran gol pada menit ke-58.
Menerima umpan silang dari Quincy Promes, Pablo Sarabia menyambut bola dengan tendangan voli kanan dari dalam kotak penalti.
Bola yang sempat memantul ke tanah membuat Jasper Cillessen terkecoh dan mati langkah. Sevilla memimpin 1-0.
Melihat Kevin-Prince Boateng, yang melakoni debut bersama Barcelona, belum nyetel dengan rekan-rekannya, pelatih Ernesto Valverde mengganti sang penyerang dengan Luis Suarez pada menit ke-63.
Sevilla mampu menggandakan keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-76. Memanfaatkan operan datar Ever Banega, Wissam Ben Yedder dengan santai mencocor bola di mulut gawang Barcelona.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Barcelona Vs Sevilla, Syarat dari Messi agar Bisa Balikkan Keadaan",
Lebih dekat dengan Tribun Timur, subscribe channel YouTube Kami:
Follow juga akun instagram official Kami: