Pembekalan 850 Caleg PAN Akan Dibuka Zulkifli Hasan
Dijelaskan, PAN menghadirkan pemateri dari berbagai elemen yakni konsultan politik Eep Saifullah, pihak Bawaslu dan KPU Sulsel
Penulis: Muh. Hasim Arfah | Editor: Ridwan Putra
MAKASSAR, TRIBUN-TIMUR.COM -- Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Sulawesi Selatan akan menggelar pembekalan caleg PAN se Sulsel di Hotel Sahid Makassar pada 10 Desember mendatang.
“Kegiatan ini akan dihadiri dan dibuka langsung oleh Ketua Umum DPP PAN, bang Zulkifli Hasan,” kata ketua panitia pelaksana pembekalan caleg, Achmad Pasima, dalam rilisnya, Jumat (7/12/2018).
Dijelaskan, PAN menghadirkan pemateri dari berbagai elemen yakni konsultan politik Eep Saifullah, pihak Bawaslu dan KPU Sulsel.
Sebanyak 850 Caleg PAN se Sulsel di semua tingkatan yakni DPRD Kabupaten/Kota, DPRD Provinsi Sulsel, dan DPR RI Dapil Sulsel bakal hadir dalam kegiatan itu.
“Ada beberapa dari internal partai termasuk rombongan DPP yang akan memberikan materi dan pengarahan,” ujarnya.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/pan-sulsel_20180111_175021.jpg)