18 Mobil Dinas Pemprov Sulsel Siap Dilelang
Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan mulai melakukan persiapan lelang kendaraan dinas, Selasa (4/12/2018).
Penulis: Saldy Irawan | Editor: Anita Kusuma Wardana
Laporan wartawan Tribun-Timur, Saldy
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan mulai melakukan persiapan lelang kendaraan dinas, Selasa (4/12/2018).
Lelang ini dilakukan setelah Gubernur Sulsel Prof HM Nurdin Abdullah, melakukan pengecekekan kelayakan kendaraan dinas Pemprov Sulsel di Kantor Gubernur, Jl Urip Sumohardjo, kota Makassar beberapa waktu lalu.
Tahap awal ini, Pemprov Sulsel melalui Biro Asset Pemprov Sulsel melibatkan Kantor Jenderal Kekayaan Negara Wilayah Sulawesi Selatan, untuk mengecek kelayakan randis yang akan dilelang.
Baca: Tribun Nongki Bahas Mafia Tanah di Makassar, Fakta atau Hoax?
Baca: Masih Ada Kesempatan Dapatkan Paket Tahun Baru di The Rinra, Segini Harganya
Baca: Berikut Biodata Lengkap Kandidat Rektor Unsulbar, Muhammad Abdy
"Sudah mulai cek fisik kendaraan dan kondisinya oleh JKN. Setelah pengecekekan ini mereka baru megestimasi harga," ujar Kepala Biro Asset Pemprov Sulsel, Hj Nurlina.
Lanjut Nurlina, setelah ada hasil dari JKN, lanjut pihak Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Makassar untuk melakukan lelang terbuka.
Saat ini, tercatat sudah ada 18 unit kendaraan roda empat yang sudah dicek fisik oleh JKN.
Ia pun berharap pelaksanaan lelang nantinya bisa di ikuti oleh masyarakat Sulsel khususnya.
Sebelumnya, Gubernur Sulsel Prof HM Nurdin Abdullah mengatakan, kendaraan yang sudah tua sudah harus dilelang.
Baca: November 2018, NTP di Sulawesi Barat Naik 1,74 Persen
Baca: Dua Pasangan Sesama Jenis Diciduk Polisi di Tamalanrea Makassar
"Kendaraan semakin tua semakin mahal biayanya. Olehnha lebih efektif jika dilelang," kata Nurdin.
Meski begitu, pembelian kendaraan juga penting termasuk untuk kenyamanan tamu negara demi efektivitas kerja di Sulsel.
Ia mengungkapkan jika kendaraan operasional baik dan normal, pelayanan tentunya akan berjalan lancar.
Pencatatan dan pengelolaan data dengan baik juga ditekankan oleh NA. Pasalnya data ini dapat digunakan termasuk untuk lelang terbuka.
Sekedar diketahui, Pemprov Sulsel memiliki aset kendaraan roda empat 1.038 unit, kendaraan roda dua 1.485 unit, dan sebanyak 383 unit lainnya, termasuk gerobak.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/nurdin-abdullah_20180920_114900.jpg)