Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Jelang PSM Makassar vs Persija Jakarta, Hitungan Pelatih Juku Eja Juara Liga 1, Eliminasi Klub Kuat

Jelang PSM Makassar vs Persija Jakarta, Hitungan Pelatih Juku Eja Juara Liga 1, Eliminasi Klub Kuat

Editor: Rasni

Jelang PSM Makassar vs Persija Jakarta, Hitungan Pelatih Juku Eja Juara Liga 1, Eliminasi Klub Kuat

TRIBUN-TIMUR.COM -  Laga Liga 1 Indonesia 2018 tersisa empat pertandingan, sejumlah klub di papan atas klasemen mulai memetakan hitungan calon juara. 

Saat ini PSM Makassar memimpin di puncak, menyusul Persib dan Persija Jakarta. 

Meski demikian, pihak PSM Makassar yakin akan terus berada di puncak hingga laga habis.

Pelatih PSM Makassar, Robert Rene Alberts tak lagi menganggap setengah dari seluruh kandidat juara Liga 1 2018 masuk ke dalam peta persaingan. Menurut perhitungan, enam kesebelasan masih berpeluang untuk juara, tetapi menurut Robert hanya tersisa tiga tim.

PSM Makassar sudah mulai mengintip-intip peluang menjuarai Liga 1 2018.

PSM masih menyisakan 4 laga, di mana poin maksimal yang dapat mereka raih adalah 65.

Persib Bandung & Persija Jakarta Berpeluang Geser PSM Makassar, Ini Keluhan Pelatih 2 Tim, Sisa Laga
Persib Bandung & Persija Jakarta Berpeluang Geser PSM Makassar, Ini Keluhan Pelatih 2 Tim, Sisa Laga (TribunJabar)

Baca: Rombongan Family Gathering FTI UMI Makassar Akan Kunjungi Kampus di Malaysia

Baca: Tak Punya Kupon, Keluarga Wisudawan Diminta Parkir Rp 5.000

Baca: Gubernur dan Mantan Gubernur Sulsel Bertemu, Mesra

Pelatih PSM, Robert Rene Alberts, mengatakan bahwa secara teori, masih ada 6 tim yang berpeluang menjadi juara.

Selain PSM itu sendiri, kelima kesebelasan lainnya adalah Persija Jakarta, Persib Bandung, Borneo FC, Bhayangkara FC, dan Bali United.

"Tapi tentu saja tiga klub teratas punya peluang yang lebih besar untuk menjadi juara," kata Robert Rene Alberts, kutip BolaSport.com dari laman resmi Liga 1.

Tiga tim yang menjadi kandidat kuat juara Liga 1 2018 adalah PSM, Persija, dan Persib.

Pada pekan ke-31, Juku Eja akan berhadapan dengan salah satu pesaing berat mereka, Macan Kemayoran.

Pertandingan dijadwalkan berlangsung di Stadion Mattoangin, Makassar pada Jumat (16/11/2018).

Untuk pertandingan krusial tersebut, pria asal Belanda ini sudah mempersiapkan taktik dan strategi khusus.

"Kami manfaatkan waktu tersisa sebelum lawan Persija. Ini untuk menyolidkan tim, termasuk mengasah ketajaman lini depan," tuturnya. 

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved