Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Porda Pinrang 2018

Kontingen Maros Target 10 Besar Porda Pinrang 2018

Rombongan berjumlah 193 atlet itu disambut hangat oleh sejumlah jajajran penanggung jawab Porda.

Penulis: Hery Syahrullah | Editor: Imam Wahyudi
hery/tribunpinrang.com
Sekretaris KONI Maros, Lory Hendra Jaya. 

Laporan Wartawan TribunPinrang.com, Hery Syahrullah

TRIBUNPINRANG.COM, WATANG SAWITTO - Rombongan kontingen Porda XVI dari Kabupaten Maros tiba di Aula Masjid Al-Munawwir, Jl Jend Sudirman, Kecamatan Watang Sawitto, Kabupaten Pinrang, Sabtu (22/9/2018) pukul 13:00 Wita.

Rombongan berjumlah 193 atlet itu disambut hangat oleh sejumlah jajajran penanggung jawab Porda.

Tampak pula Bupati Pinrang Aslam Patonangi hadir dalam penyambutan.

"Selamat datang di Bumi Lasinrang," sambutnya.

Sekretaris KONI Maros, Lory Hendra Jaya mengatakan, pihaknya menargetkan masuk 10 besar dalam perhelatan bergengsi tersebut.

"Kami target minimal 10 besar," katanya.

Selain itu, pihaknya juga menyediakan bonus untuk para atlet yang meraih medali.

"Kami siapkan bonus berupa uang Rp 10 juta untuk emas, Rp 7,5 juta untuk perak dan Rp 5 juta untuk perunggu. Itu untuk perorangan, cabor regu atau tim beda lagi," jelas Lory.

Untuk diketahui, Porda XV lalu Maros hanya mampu menempati posisi ke-11.

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved