Akademi PSM Taklukkan Wakil Tuan Rumah Bali di Piala Menpora U-16
Akademi PSM juga sukses menorehkan kemenangan perdana di ajang Liga Pelajar U-14 dan U-16 Menpora Cup.
Penulis: Ilham Mulyawan | Editor: Mahyuddin
Laporan Wartawan Tribun Timur, Ilham Mulyawan
TRIBUN TIMUR.COM MAKASSAR - Akademi PSM juga sukses menorehkan kemenangan perdana di ajang Liga Pelajar U-14 dan U-16 Menpora Cup.
Akademi PSM yang tanding mewakili Provinsi Sulawesi Barat, sukses menaklukkan tim wakil tuan rumah Bali, Putra Tresna dengan skor 1-0 melalui gol Awaluddin di menit ke-49.
Laga ini berlangsung Senin (3/9/2018) pagi tadi di Stadion Damar Sakti, Denpasar Bali.
Baca: Piala Menpora U16, Akademi PSM Segrup dengan Tuan Rumah Bali
Kemudian pada laga kedua, Senin sore, menghadapi Persihasel yang merupakan wakil Maluku Utara.
Tim Akademi PSM juga sukses meraih kemenangan dengan skor tipis 1-0 juga melalui gol Awaluddin.
Besok, Selasa (4/9/2018) mereka akan menantang tim Binjai Utara (Sumatera Utara) dan Sylva Kalteng (Kalimantan Tengah).(*)