Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Pernikahan Kahiyang Ayu 8 November 2017, Melahirkan di Rumah Sakit YPK Mandiri 1 Agustus 2018

"Alhamdulillah, pukul 05.50 WIB tadi telah lahir anak Bobby dan Kahiyang," ujar Jokowi dalam jumpa pers di rumah sakit

Editor: Edi Sumardi
DOK PRIBADI VIA INSTAGRAM
Bobby Nasution dan Kahiyang Ayu. 

TRIBUN-TIMUR.COM - Kabar bahagia datang dari keluarga besar Presiden RI, Joko Widodo atau Jokowi.

Anak keduanya, Kahiyang Ayu sudah menjalani proses persalinan.

Sejak Selasa (31/7/2018), Kahiyang dikabarkan tengah bersiap melahirkan anak pertamanya.

 

 

Kahiyang melahirkan di Rumah Sakit YPK Mandiri, Menteng, Jakarta Pusat.

Rabu (1/8/2018), kabar bahagia pun muncul dari pasangan yang menikah pada 8 November 2017.

Kabar Kahiyang melahirkan dikatakan langsung Jokowi.

"Alhamdulillah, pukul 05.50 WIB tadi telah lahir anak Bobby dan Kahiyang," ujar Jokowi dalam jumpa pers di rumah sakit seusai menemani proses kelahiran Kahiyang.

Proses persalinan, Kahiyang didampingi keluarga besarnya.

Sang suami, Bobby Nasution berserta keluarga juga datang ke rumah sakit.

Berikut 5 fakta kelahiran anak pertama Kahiyang-Bobby:

1. Persiapan Sejak Selasa Malam

Paman Bobby, Herry Lutung, membenarkan Kahiyang sudah melakukan persiapan kelahiran pada Selasa (31/8/2018).

Jokowi diketahui langsung ke rumah sakit mendampingi putrinya.

2. Memang Direncanakan

Kelahiran anak pertama Kahiyang dan Bobby ini memang telah direncanakan tanggalnya.

Pasangan ini berencana untuk melahirkan pada tanggal 1 Agustus 2018.

Tanggal yang dipilih Kahiyang sangat cantik.

3. Melahirkan Subuh

ayanggkahiyang
Kahiyang Ayu. (INSTAGRAM.COM/AYANGGKAHIYANG)

Kahiyang telah melahirkan pada Rabu subuh.

Tepatnya pukul 05:50 WIB.

4. Proses Caesar

ayanggkahiyang
Kahiyang Ayu. (INSTAGRAM.COM/AYANGGKAHIYANG)

Kahiyang melahirkan melalui proses operasi caesar.

5. Rincian

Anak pertama Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution berjenis kelamin perempuan.

Saat lahir, bayi tersebut berbobot 3,4 kilogram dan panjang 49 cm.(tribunstyle.com/archieva prisyta)

Artikel ini telah tayang pada Tribunstyle.com dengan judul 5 Fakta Kelahiran Anak Pertama Kahiyang Ayu, Jenis Kelamin Perempuan dan Lahir di Tanggal Cantik, http://style.tribunnews.com/2018/08/01/5-fakta-kelahiran-anak-pertama-kahiyang-ayu-jenis-kelamin-perempuan-dan-lahir-di-tanggal-cantik?page=all.

Penulis: Archieva Nuzulia Prisyta Devi

Editor: Delta Lidina Putri

Sumber: TribunStyle.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved