Kelurahan Hasanuddin Wakili Maros Lomba Kebersihan Tingkat Sulsel
Warga Kelurahan Hasanuddin, Kecamatan Mandai, menjadi perwakilan Maros untuk berlomba Kebersihan di Tingkat Provinsi
Penulis: Ansar | Editor: Anita Kusuma Wardana
Laporan Wartawan Tribun Timur, Ansar Lempe
TRIBUN TIMUR.COM, MAROS - Warga Kelurahan Hasanuddin, Kecamatan Mandai, menjadi perwakilan Maros untuk berlomba Kebersihan di Tingkat Provinsi dalam rangka HUT Kemerdekaan RI ke-73.
Tim penilai yang dipimpin oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Provinsi Sulsel, Mustari Soba didampingi Wakil Bupati Maros, Harmil Mattotorang dan Ketua DPRD, Chaidir Syam, melakukan penilaian, Selasa (31/7/2018).
Sebelum menjadi perwakilan Maros, warga Hasanuddin, telah bergotong royong untuk menghias kampungnya dengan berbagai pernak pernik berwarna warni, diantaranya payung yang digantung.
Penilaian lomba kebersihan antar desa dan kelurahan tersebut, dilakukan berdasarkan peraturan Menteri Dalam Negeri nomor 81 tahun 2015 tentang, evaluasi perkembangan desa dan kelurahan.
"Dalam Mendagri, ada tiga hal yang harus dinilai yakni bidang pemerintahan, kewilayahan dan kemasyarakatan. Saat lomba tingkat kabupaten, Kelurahan Hasanuddin ini menjadi juara," kata Mustari Soba.
Penilaian lomba tersebut diawali dengan penyerahan dokumen administrasi perlombaan kelurahan, dari Lurah Hasanuddin, Herwan kepada ketua tim penilai tingkat Provinsi Sulsel.
Setelah penyerahan dokumen, dilanjutkan dengan peninjauan lomba yang meliputi pelayanan pengantaran dan surat antar gratis (pantastis), gerakan lorong bersih dan sampah daur ulang plastik.(*)