Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Hari Ini Keluarga Besar AAJI Sulsel Bukber di Novotel

Sesuai jadwal, amaliah Ramadan ini digelar di Roof Top Hotel Novotel, Senin (28/5/2018) mulai pukul 17.30-19.30 Wita.

Penulis: Muhammad Fadhly Ali | Editor: Anita Kusuma Wardana
TRIBUN TIMUR/MUHAMMAD ABDIWAN
(kiri - kanan) Ketua Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) Makassar Uyip Wirawan, Ketua Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) Makassar Andy Anwar, Kepala Bagian Pengawasan Industri Keuangan Non-Bank (IKNB) OJK Sulampua Bondan Kusuma, Ketua Panitia Insurance Day 2017 Makassar Ifan Rosandy, Sekretaris AAJI Makassar Ferawati, dan Ketua 1 AAJI Makassar Achmad Fathony menghelat jumpa pers di Sekretariat Panitia Insurance Day, Asuransi Cakrawala Proteksi, Jl Gunung Latimojong No 9C Makassar, Jumat (27/10/2017). Insurance Day akan digelar minggu 29 oktober mendatang di taman pakui sayang jalan AP Pettarani. tribun timur/muhammad abdiwan 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Muhammad Fadhly Ali

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) Sulsel menggelar buka puasa dan makan bersama dengan seluruh anggota dan pengurus AAJI Sulsel.

Sesuai jadwal, amaliah Ramadan ini digelar di Roof Top Hotel Novotel, Senin
(28/5/2018) mulai pukul 17.30-19.30 Wita.

Ketua AAJI-Sulsel, Andy Anwar via pesan WhatsApp menuturkan, bukber yang menjadi agenda tahunan tiap Ramadan ini akan di hadiri oleh Seluruh Anggota & Pengurus AAJI Cabang Sulsel.

"Termasuk staff atau tim agency dari masing-masing perusahaan asuransi jiwa yang ada di Makassar Sulsel," katanya.

Beberapa anggota non muslim pun diharapkan hadir. "Ini ajang silaturahmi kami. Semoga seluruh anggota dan agen Asuransi Jiwa se-Makassar bisa hadir," katanya. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved