Pilkada Sidrap 2018
KPU Sidrap Mulai Cetak Surat Suara, Jumlahnya Segini
Jumlah DPT itu tersebar pada 650 TPS yang terdapat pada 106 desa dan kelurahan se-Sidrap.
Penulis: Amiruddin | Editor: Hasriyani Latif
Laporan Wartawan TribunSidrap.com, Amiruddin
TRIBUNSIDRAP.COM, MARITENGNGAE - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sidrap mulai mencetak surat suara jelang Pilkada Sidrap 2018.
Rencananya, surat suara tersebut bakal diserahkan pihak percetakan kepada KPU Sidrap pada Jumat ini.
"Itu info dari pihak percetakan, tetapi masih berpeluang berubah karena tergantung pihak percetakan," kata Ketua KPU Sidrap, Dahlia kepada TribunSidrap.com, Selasa (22/5/2018).
Baca: KPU Sidrap Mulai Cetak Surat Suara
Baca: Usai Debat Publik Calon Bupati, KPU Sidrap Minta Ini
Dahlia menambahkan, surat suara yang dicetak sebanyak 219.461 surat suara. Jumlah tersebut kata Dahlia, termasuk cadangan 2,5 % jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) per TPS 5.639, dan untuk PSU 2.000.
Sekadar diketahui, jumlah DPT di Sidrap sebanyak 211.822 pemilih. Terdiri atas 102.548 pemilih laki-laki dan 109.274 perempuan.
Jumlah DPT itu tersebar pada 650 TPS yang terdapat pada 106 desa dan kelurahan se-Sidrap.
Pilkada Sidrap akan digelar pada Rabu 27 Juni 2018, diikuti pasangan Fatmawati Rusdi-Abdul Majid (FATMA) dan Dollah Mando-Mahmud Yusuf (DOAMU).(*)