PHRI Sidrap Gelar Muscab Besok, Ini Lokasinya
PHRI Sidrap ke depan harus tetap mengambil peran strategis dalam memajukan dunia kepariwisataan di Sidrap.
Penulis: Amiruddin | Editor: Mahyuddin
Laporan Wartawan TribunSidrap.com, Amiruddin
TRIBUNSIDRAP.COM, MARITENGNGAE - Badan Pimpinan Cabang (BPC) Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Sidrap akan menggelar musyawarah cabang (Muscab), besok, Minggu (18/3/2018).
Muscab PHRI Sidrap tersebut bakal dipusatkan di Balroom Al-Goni, Hotel Grand Sidny, Jl Muhammad Junaid, Kecamatan Maritengngae, Sidrap, Sulawesi Selatan (Sulsel).
Ketua BPC PHRI Sidrap, Heriyani Yuki Ruby mengatakan muscab tersebut bakal dihadiri sejumlah pengurus PHRI Sulsel, dan pengurus BPC PHRI kabupaten dan kota lainnya.
Ketua PHRI Sulsel, Anggiat Sinaga juga dijadwalkan bakal hadir.
Baca: BPJS Ketenagakerjaan Gandeng PHRI Sulsel, Ini Tujuannya
"Harapan kita tentunya PHRI Sidrap dapat semakin menunjukkan eksistensinya, utamanya dalam pengembangan hotel dan restoran di Sidrap," kata Heriyani Yuki Ruby kepada TribunSidrap.com, Sabtu (17/3/2018).
Owner Hotel Grand Sidny tersebut menambahkan, PHRI Sidrap ke depan harus tetap mengambil peran strategis dalam memajukan dunia kepariwisataan di Sidrap.
"PHRI harus semakin bersinergi dengan pemerintah, dalam memaksimalkan setiap potensi yang dimiliki oleh daerah ini," ujarnya.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/sidrap_20180318_004419.jpg)