Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Tribun Mellenial

Ini Sosok Gubernur Sulsel Impian Nurhalisah Askari

Sulsel tentu butuh sosok pemimpin yang jujur, bertanggung jawab, berintegritas, antikorupsi, antipolitik uang

Penulis: Sukmawati Ibrahim | Editor: Ardy Muchlis
Handover
Nurhalisah Askari 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Sukmawati Ibrahim

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR-- Guys, masa jabatan Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Syahrul Yasin Limpo (SYL) dan wakilnya akan segera berakhir nih, tepat Juni 2018 mendatang akan digantikan oleh pasangan baru.

Pasangan yang menjadi pilihan seluruh masyarakat Sulsel. Mengembangkan daerah kita ini menjadi lebih baik serta menjadi patokan daerah-daerah lain di seluruh Indonesia.

Sulsel tentu butuh sosok pemimpin yang jujur, bertanggung jawab, berintegritas, antikorupsi, antipolitik uang, berani melakukan kontrak politik, inovatif, visi misi yang jelas dan lain sebagainya.

Yup, sosok pemimpin seperti itulah yang dibutuhkan di Sulsel, diinginkan generasi muda agar bisa menjadi patokan dan motivasi buat mereka ketika ingin menjadi pemimpin di masa depan.

Sulsel tidak butuh sosok pemimpin yang ingin berkuasa saja, tanpa paham apa tugas sesungguhnya untuk mensejahterakan rakyatnya.

Seperti yang dikatakan siswi SMAN 16 Makassar, Nurhalisah Askari.

"Saya mengimpikan sosok gubernur yang tegas, berani bertanggung jawab, jujur berintegritas, bijaksana, beribawa, konsisten terhadap hukum dan tidak mebeda-bedakan rakyat biasa," katanya pada tribun-timur.com, Minggu (21/1/2018).

Menurutnya, sosok tersebut dapat menjadikan Sulsel lebih maju ke depanya serta mengalahkan provinsi lain.

"Karena yang Sulsel dan kabupaten lainya butuhkan skrng itu sosok pemimpin yang bisa memajukan kita untuk semakin di depan," tutupnya (*)
Attachments area

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved