Inilah Figur Balon Wali Kota Parepare yang Mencuat Selama 2017, No 3 Paling Digandrugi Millenial
Sejumlah sempat menghiasi sejumlah titik jalan di Parepare dengan baliho hingga akhirnya perlahan-lahan ada yang redup
Penulis: Mulyadi | Editor: Anita Kusuma Wardana
Laporan Wartawan Tribun Timur, Mulyadi
TRIBUN-TIMUR.COM, PAREPARE-Selama 2017 kandidat Bakal Calon (Balon) Wali Kota Parepare ramai selama tahun 2017.
Sejumlah sempat menghiasi sejumlah titik jalan di Parepare dengan baliho hingga akhirnya perlahan-lahan ada yang redup maupun secara realistis menyatakan diri mundur dari kontestasi politik di Parepare 2018 mendatang.
Akhirnya tinggal mengerucut pada sejumlah nama yang akan maju bertarung.
1.Taufan Pawe
Taufan Pawe merupakan Bakal Calon (Balon) Wali Kota Parepare petahana yang saat masa jabatannya sebagai Wali Kota Parepare akan berakhir akhirnya tahun 2018 mendatang.
Ketua DPD II Golkar Parepare dipastikan akan maju bertarung di Pilwali Parepare lewat jalur Parpol dengan usungan 17 kursi.
Faisal Andi Sapada atau biasa dikenal dengan akronim FAS maju sebagai Bakal Calon Wali Kota Parepare menantang petahana.
Saat ini FAS masih menjabat sebagai Wakil Wali Kota Parepare hingga akhir 2018 mendatang.
FAS yang merupakan Ketua Nasdem Parepare dan dipastikan mulus bertarung di Pilwali Parepare Pasca mengantongi usungan 6 kursi dari empat partai masing-masing, 2 PKS, 2 Nasdem, 1 PPP dan 1 PKB.
Tasming Hamid merupakan legislator muda Parepare yang sekarang duduk sebagai anggota DPRD dari Partai Demokrat.
Tasming yang baru berusia 32 tahun ini maju sebagai Balon Wali Kota Parepare dan intens sosialisasi selama 2017.
Belakangan, Pria yang digandrungi kaum millenial ini khususnya remaja perempuan menyatakan batal maju di Pilwali Parepare karena mengaku realistis melihat konstalasi politik yang ada.
