Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Untuk Pertama Kalinya, Polman Raih Predikat WTP

Penghargaan tersebut merupakan pertama kalinya diraih oleh Kabupaten Polman dalam hal penyusunan LKPD.

Penulis: Nurhadi | Editor: Hasriyani Latif
handover
Wakil Bupati Polman, Muh Natsir menerima penghargaan dari Kementerian Keuangan RI atas Capaian Standar Tertinggi Penyusunan LKPD 2017. 

Laporan Wartawan TribunSulbar.com, Nurhadi

TRIBUNSULBAR.COM, POLMAN - Pemerintah Kabupaten Polman, memperoleh predikat Opini Wajar Tampa Pengecualian (WTP) dari Dirjen Perbendaharaan Provinsi Sulbar, Kamis (21/12/2017).

WTP tersebut diberikan atas capaian standa penyusunan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah tahun 2017.

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Kepada Kantor Wilayah Perbendaharaan Provinsi Sulbar, Saiful Islam kepada Wakil Bupati Polman, Muhammad Natsir di Kantor Wilayah Perbendaharaan Provinsi Sulbar, Jl Soekarno Hatta, Kelurahan Karema, Kecamatan Mamuju, Sulbar.

Saiful Islam mengatakan, penghargaan tersebut merupakan pertama kalinya diraih oleh Kabupaten Polman dalam hal penyusunan LKPD.

Baca: Target Pertahankan WTP, Pemkab Sidrap Tempuh Cara Ini

Baca: Kepala BPKP: Laporan Keuangan Dana Desa Jadi Penilian untuk WTP

"Penghargaan ini diberikan oleh kementerian keuangan, diserahkan melalui kantor perbendaharaan Provinsi Sulbar kepada Pemerintah Polman, karena meraih standar tertinggi dalam penyusunan laporan keuangan berdasarkan hasil audit BPK tahun 2017," katanya dalam rilisnya kepada TribunSulbar.com, Jumat (22/12/2017).

Ia menambahkan, LKPD tahun 2017 Kabupaten Polman, menggambarkan bahwa pengelolaan keuangan daerah telah dilaksanakan sesuai ketentuan per undang-undangan dan dilaporkan sesuai dengan Standar Akuntansi Pemerintahan yang berlaku.

"Semoga penghargaan untuk opini WTP ini dapat memberikan semangat untuk pengelolaan keuangan yang lebih baik di masa berikutnya, sehingga dapat memberikan kontribusi dalam peningkatan perekonomian daerah sehingga peningkatan kesejahteraan masyarakat lebih baik," jelasnya.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved