10 Hari, Sudah 30 Unit All New Terios Inden di Sulsel
PT Astra Daihatsu DSO Indonesia Bagian Timur (IBT) telah membuka inden untuk All New Terios sejak 10 hari lalu.
Penulis: Muhammad Fadhly Ali | Editor: Anita Kusuma Wardana
Laporan Wartawan Tribun Timur, Muhammad Fadhly Ali
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR -- PT Astra Daihatsu DSO Indonesia Bagian Timur (IBT) telah membuka inden untuk All New Terios sejak 10 hari lalu.
Kepala Cabang DSO Cabang Urip Sumoharjo, Dodik Priambodo yang ditemui di sela media Gathering di Portable Coffee & Co Jl Sultan Hasanuddin Makassar menutirkan hingga 10 hari ada 56 unit yang inden.
"Khusus di Sulsel ada sekitar 65 persen atau 30 unit," kata Dodik sapaanya.
Menurutnya, angka tersebut sebenanarnya lebih banyak. Mengingat pasca diluncurkan di Hotel Indonesia Jl MA Thamrin Jakarta Pusat, Kamis (23/11/2017) lalu, ada sedikit miss communicasi.
"Makanya, pas launching yang rencananya SPK sudah buka harus ditunda. Nah baru 10 hari lalu baru dibuka," katanya. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/daihatsu_20171213_205554.jpg)