Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Air Surut, Jl Mustafa daeng Bunga Akhirnya Dibuka

Menurut warga sekitar jalan yang ditutup sejak Kamis (30/11/2017) kemarin itu baru dibuka pagi tadi.

Penulis: Waode Nurmin | Editor: Anita Kusuma Wardana
WA ODE NURMIN
Setelah empat hari ditutup, akses Jl. Mustafa daeng Bunga di Kelurahan Romang Polong, Kecamatan Somba Opu, akhirnya dibuka, Minggu (3/12/2017). 

Laporan Wartawan Tribun Timur Wa Ode Nurmin

TRIBUN-TIMUR.COM, SUNGGUMINASA- Setelah empat hari ditutup, akses Jl. Mustafa daeng Bunga di Kelurahan Romang Polong, Kecamatan Somba Opu, akhirnya dibuka, Minggu (3/12/2017).

Menurut warga sekitar jalan yang ditutup sejak Kamis (30/11/2017) kemarin itu baru dibuka pagi tadi.

"Tadi pagi. Karena turun airnya tapi kalau banjir lagi ditutup lagi sama mahasiswa," kata seorang ibu pemilik warung depan Puskesmas Samata itu.

Jalan Mustafa Daeng Bunga ditutup oleh warga di Kelurahan Romang Polong, Kecamatan Somba Opu, Gowa, Jumat (1/12/2017.
Jalan Mustafa Daeng Bunga ditutup oleh warga di Kelurahan Romang Polong, Kecamatan Somba Opu, Gowa, Jumat (1/12/2017. (SANOVRA JR)

Dari informasi juga, jika pagi tadi Danramil Somba Opu sempat mendatangi TKP tersebut.

Dan berbincang sedikit dengan beberapa mahasiswa yang mengkoordinatori aksi penutupan jalan.

Pantauan Tribungowa.com, meski dibuka, namun masih ada batang pohon disimpan dipinggir jalan.

Sementara genangan air masih terlihat meski hanya sebagian jalan saja.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved