Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Peringati Hari Guru, None Beberkan Tiga Hal Penting Ini, Apa Saja Itu?

Kepala Dinas Pendidikan Sulsel Irman Yasin Limpo mengatakan sangat bangga dengan guru di Sulsel.

Penulis: Saldy Irawan | Editor: Suryana Anas
TRIBUN TIMUR/SANOVRA JR
Kepala Dinas Pendidikan Pemprov Sulsel, Irman Yasin Limpo berbincang dengan siswa saat mengunjungi SMAN 1 Makassar di Jl Gunung Bawakaraeng, Makassar, Sulsel, Senin (17/7/2017). Kunjungan tersebut untuk melihat secara langsung aktivitas hari pertama sekolah tahun ajaran baru 2017/2018. TRIBUN TIMUR/SANOVRA JR 

Laporan wartawan Tribun-Timur, Saldy

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Kepala Dinas Pendidikan Sulsel Irman Yasin Limpo mengatakan sangat bangga dengan guru di Sulsel.

Berkat baktinya, para generasi bangsa di Sulsel bisa menghadirkan anak didik yang cerdas.

Hal tersebut diungkapkan None sapaan Kadis Pendidikan Sulsel, pada acara peringatan Hari Guru di Hotel Clarion Makassar, Sabtu (25/11/2017).

Calon Walikota Makassar tahun 2013 ini menyebutkan dalam revolusi pendidikan, ada tiga hal yang paling penting dikedepankan. Ketiganya adalah peningkatkan kompetensi, perlindungan, dan kesejahteraan terhadap guru yang telah ikhlas mengabdikan dirinya.

"Saya berharap Sulsel utamanya sekolah di bawah Disdik Sulsel punya komitmen yang sama yaitu meningkatkan kompetensi, perlindungan dan kesejahteraan terhadap guru, dengan itu saya bisa meyakinkan bahwa pencapaian yang kita inginkan bisa di capai," ujar None.

Komitmen Disdik bersama guru sangat tegas yaitu untuk lebih efektif dan lebih kuat menyelenggarakan pendidikan secara substansional.

"Saya secara pribadi sangat mengapresiasi kegiatan ini. Pesta kecil tapi makan besar," None menambahkan. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved