Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Liga 1 Indonesia

PSM vs Bali United, Begini Prediksi Sekretaris AMPG Sidrap

Sekretaris Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Sidrap, Zaldi Mardianzah, menjagokan Pasukan Ramang (julukan PSM Makassar) bakal meraih poin penuh.

Penulis: Amiruddin | Editor: Mahyuddin
HANDOVER
Sekretaris AMPG Sidrap Zaldi Mardianzah 

Laporan Wartawan TribunSidrap.com, Amiruddin

TRIBUNSIDRAP.COM, PANCA RIJANG - PSM Makassar bakal menjamu Bali United dalam lanjutan Liga 1 Indonesia, Senin (6/11/2017).

Duel klub papan atas Liga 1 tersebut, bakal digelar di Stadion Andi Mattalatta, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), pukul 19.30 Wita.

Sekretaris Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Sidrap, Zaldi Mardianzah, menjagokan Pasukan Ramang (julukan PSM Makassar) bakal meraih poin penuh.

"Skor 2-1 untuk PSM Makassar. Saya kira skor tersebut cukup realistis, melihat posisi kedua tim di klasemen sementara," kata Zaldi Mardianzah kepada TribunSidrap.com.

Zaldi menambahkan, Bali United ke Makassar tentu membawa misi meraih poin.

Baca: Sekwan Makassar Prediksi PSM Menang Tipis atas Bali United

Apalagi PSM Makassar dan Bali United masing-masing berpeluang menjuarai Liga 1 Indonesia.

"PSM pasti ingin memberi kado spesial di usianya yang ke 102 tahun, setelah sekian lama puasa gelar," ujarnya.

Rencananya, Zaldi beserta sejumlah rekannya bakal menggelar Nonton Bareng (Nobar) di Warkop Bang Ali, Rappang, Kecamatan Panca Rijang, Sidrap, Sulsel.

"Soal pencetak gol, Willem Jan Pluim dan Ferdinand Sinaga sangat berpeluang menjebol gawang Bali United. Namun semua pemain PSM harus disiplin, agar misi tiga poin dapat tercapai," tuturnya.

Baca: Jelang Laga PSM vs Bali United, Hamka Hamzah Posting Begini. Suporter Beri Semangat dan Dukungan

Sekadar diketahui, PSM Makassar saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara, dengan koleksi 62 poin.

Sementara Bali United berada di posisi kedua, juga dengan koleksi 62 poin.

Bali United hanya unggul selisih gol dengan tuan rumah PSM Makassar.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved