VIDEO ON DEMAND
VIDEO: Intip Pentas Pamit Tim Marching Band Sidrap
Pentas pamit merupakan persiapan sebelum berlaga dalam ajang Akkarena Marching Band Competition 3 di GOR Sudiang.
Penulis: Amiruddin | Editor: Hasriyani Latif
Laporan Wartawan TribunSidrap.com, Amiruddin
TRIBUNSIDRAP.COM, MARITENGNGAE - Marching Band (MB) Sorva dan MB SD Negeri 3 Amparita menggelar pentas pamit di halaman eks Kantor Bupati Sidrap, Jl Jenderal Sudirman, Kecamatan Maritengngae, Sidrap, Sulawesi Selatan (Sulsel), Senin (30/10/2017).
Pentas pamit merupakan persiapan sebelum berlaga dalam ajang Akkarena Marching Band Competition 3 di GOR Sudiang, Kota Makassar, pada 1-6 November 2017.
Kedua MB tersebut dilepas Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Dispopar) Sidrap, Andi Anis Dachlan. Pantauan TribunSidrap.com, ratusan penonton tampak menyaksikan pentas tersebut.
Simak videonya:(*)