Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Menteri ESDM ke Sidrap Besok, Ini Agendanya

PLTB Sidrap merupakan pembangkit listrik tenaga bayu pertama di Indonesia.

Penulis: Amiruddin | Editor: Mahyuddin
Handover
Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo meninjau lokasi Pembangkit Listrik Tenaga Bayu (PLTB) atau angin di Kampung Pabbaresseng, Desa Mattirotasi, Kecamatan Watang Pulu, Kabupaten Sidrap, Sulsel, beberapa waktu lalu. 

Laporan Wartawan TribunSidrap.com, Amiruddin

TRIBUNSIDRAP.COM, MARITENGNGAE - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Republik Indonesia Ignasius Jonan dijadwalkan berkunjung ke Kabupaten Sidrap, Sulsel, Sabtu (30/09/2017) besok.

Kunjungan Ignasius untuk meninjau proyek pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Bayu (PLTB) Sidrap, di perbukitan Pabbaresseng, Desa Mattirotasi, Kecamatan Watangpulu.

"Beliau rencananya akan melihat progres pembangunan PLTB Sidrap," kata Press Officer PT UPC Sidrap Bayu Energi Yermia Riezky kepada TribunSidrap.com, Jumat (29/09/2017).

Baca: Bakal Suplai Listrik di Sulsel, Begini Pembangunan PLTB Sidrap Saat Ini

PLTB Sidrap merupakan pembangkit listrik tenaga bayu pertama di Indonesia.

Rencananya, PLTB Sidrap bakal menyuplai kebutuhan listrik sejumlah daerah di Sulsel.

PLTB Sidrap berkapasitas 75 megawatt, dengan jumlah kincir 30 unit.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved