Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Pilwakot Palopo 2018

Kader Pemuda Pancasila Palopo Solid Menangkan Ome di Pilwali 2018

Ome, sapaan akrab Akhmad Syarifuddin, merupakan Ketua Pemuda Pancasila Kota Palopo.

Penulis: Hamdan Soeharto | Editor: Mahyuddin
hamdan/tribunpalopo.com
Majelis Pengurus Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kota Palopo siap memenangkan Akhmad Syarifuddin Daud sebagai Calon Wali Kota 2018. 

Laporan Wartawan Tribunpalopo.com, Hamdan Soeharto.

TRIBUNPALOPO.COM, WARA - Majelis Pengurus Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kota Palopo siap memenangkan Akhmad Syarifuddin Daud sebagai calon wali kota 2018.

Hal tersebut diutarakan Wakil Sekretaris MPC PP Palopo Samsu, Kamis (28/9/2017).

"Sejak awal kami segenap kader dan pengurus Pemuda Pancasila Kota Palopo tetap eksis dan solid mendukung serta akan memilih Akmad Syarifuddin di Pilkada tahun depan," kata Samsu.

Samsu menambahkan, Wakil Wali (Wawali) Kota Palopo itu merupakan kader yang baik dan telah mendapat restu dari Ketua Umum MPW PP Sulsel, Diza Rasyid Ali.

Baca: PDIP Palopo Bimbang Tentukan Pilihan di Pilwali Palopo

"Apalagi beliau telah mendapat restu dan suport dari Ketua Umum MPW PP Sulsel, Ibu Diza Rasyid Ali, dan dari sejumlah pengurus pusat untuk bertarung dan memenangkan Pilwalkot di Palopo," tambahnya.

Ome, sapaan akrab Akhmad Syarifuddin, merupakan Ketua Pemuda Pancasila Kota Palopo.

Dia akan bertarung melawan Petahana Judas Amir di Pilwali 2018.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved